Marc Klok sudah memberi ancaman dari tendangan bebas saat laga baru berjalan dua menit. Dimas Drajad juga dua kali memiliki peluang emas di depan gawang tapi gagal karena dimentahkan Nadeo Arga Winata.
Secara keseluruhan, dominasi diperlihatkan terutama selama hingga menit 60. Namun setelah itu intensitas permainan mulai menurun dan membuat Borneo FC jadi punya momentum untuk balik memberikan tekanan.
"Saya juga senang dengan permainan kami pada 60 menit awal, kami memulai laga dengan bisa membuat peluang tapi masih melakukan beberapa kesalahan. Hal itu yang masih harus kami perbaiki sebelum liga dimulai," ujarnya.
Bojan mewajarkan timnya belum sepenuhnya memainkan performa yang maksimal. Karena ini masih jadi ajang adaptasi tim menyambut musim yang baru. Kehadiran pemain baru seperti Gustavo Franca, Mateo Kocijan, Dimas Drajad dan Tyronne del Pino juga masih perlu proses pembangunan kekompakan dengan rekan setimnya.
"Kami masih harus melakukan pergantian karena masih ada pemain yang cedera. Saya juga cukup senang dengan pemain yang datang seperti Dimas, Gustavo dan Mateo, mereka memainkan pertandingan yang bagus sejauh ini. Ketika mereka bugar sepenuhnya, Tyronne juga, tentu kami akan semakin bagus," tukasnya. (dwi/fan)
Load more