Saat ini Persebaya berusaha keluar dari klasemen papan tengah bawah dengan berada di posisi 13 klasemen. Namun PSIS menjadi lawan tak mudah karena bertengger di posisi empat klasemen.
Sementara itu nama tak asing di sepak bola Indonesia akan kembali mewarnai Liga 1. Adalah Milomir Sesliha, yang akan debut bersama Persis Solo.
Pelatih baru Persis Solo, Milomir Seslija. Dok. Liga Indonesia Baru
Persis Solo akan menghadapi laga tunda melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo pada Selasa (30/1/2024) malam.
Milomir Seslija mengakui tak ragu untuk mengamankan poin penuh dari Madura United.
"Saat ini mereka semakin disiplin, kerja keras, dan meraih hasil yang baik. Ini adalah harga yang harus dibayar untuk semua yang telah mereka lakukan selama ini," kata Milomir Seslija.
Load more