Malaysia Pakai Full Pemain Lokal untuk Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2025, sang Pelatih: Kesempatan bagi Kami!
- AFF
Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Malaysia U-23, Nafuzi Zain, mengatakan bahwa timnya akan menggunakan full pemain lokal di Piala AFF U-23 2025 termasuk melawan Timnas Indonesia U-23.
Malaysia dan Timnas Indonesia U-23 tergabung satu grup di Piala AFF U-23 yang bakal berlangsung di Indonesia pada 15-29 Juli 2025.

- AFC & AFF
Kedua negara serumpun itu tergabung dalam Grup A bersama Filipina dan Brunei Darussalam. Hanya juara grup yang lolos otomatis ke semifinal.
Seluruh pertandingan turnamen dua tahunan itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), dan Stadion Patriot Candrabhaga.
Adapun, duel Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia dalam laga terakhir Grup A bakal dilangsungkan di SUGBK pada 21 Juli 2025.
Nafuzi Zain mengonfirmasi bahwa skuad junior Harimau Malaya -julukan Timnas Malaysia- akan menurunkan full pemain lokal pada ajang tersebut.
Dia memastikan tim besutannya tidak memiliki pemain abroad sehingga akan memberikan kesempatan terbuka untuk pemain lokal yang ada.

- FA Malaysia
“Untuk saat ini, kami tidak memiliki pemain Malaysia yang bermain di luar negeri. Semua pemain yang kami miliki untuk tim ini berasal dari dalam negeri,” kata Nafuzi Zain, dikutip dari Makan Bola.
“Kami memiliki tim pemain yang cukup besar. Hal ini memberi kami ruang untuk memilih pemain terbaik untuk turnamen mendatang,” imbuhnya.
Nafuzi menilai situasi tersebut menjadi kesempatan yang bagus bagi para pemain muda lokal Malaysia untuk membuktikan kualitasnya.
Meski belum mengumumkan skuadnya, ia akan memilih pemain-pemain terbaik untuk memperkuat Malaysia U-23 di Piala AFF U-23 2025.
“Ini juga menjadi kesempatan bagi kami untuk menilai para pemain. Ini adalah peluang untuk menemukan bakat-bakat baru yang kami beri kesempatan. Pemain terbaik akan kami panggil kembali pada 1 Juli nanti untuk mengikuti pemusatan latihan pertama kami,” katanya.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 besutan Gerald Vanenburg sebelumnya telah mengumumkan 30 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC).
Load more