Lebih lanjut, Yusoff menilai pengeluaran tersebut merupakan hal yang wajar untuk memastikan hasil positif diraih Harimau Malaya.
“Alasannya kita harus keluarkan juga, skuad nasional ini harus kita keluarkan banyak. Saat ini kami melihat beberapa (individu) telah menunjukkan minat membantu tim nasional," cetus Yusoff.
“Untuk mendapatkan hasil yang baik, suka atau tidak, kita harus mengeluarkan biaya,” imbuhnya.
Lantas, apakah keinginan FAM itu demi Malaysia bisa menyaingi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong? Menarik dinantikan.
Satu hal yang pasti, Malaysia saat ini sedang melakukan persiapan di Auckland menjelang laga uji coba melawan Selandia Baru pada 14 Oktober 2024.
(yus)
Load more