News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Duh, Pemain Buangan Manchester United Ini Gagal Lakukan Penalti, Tendangannya Ditepis Bocil

Mantan pemain Manchester United Jesse Lingard diisukan akan berlabuh tim Liga 1 Bali United, usai terlihat berlatih bersama dengan tim berjuluk Serdadu Tridatu.
Selasa, 13 Juni 2023 - 19:37 WIB
Mantan winger Manchester United, Jesse Lingard melakoni laga Fun Football dengan sejumlah tamu undangan acara Concabe di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (10/6/2023).
Sumber :
  • Instagram @jesselingard

tvOnenews.com - Mantan punggawa Manchester United Jesse Lingard diisukan akan berlabuh tim Liga 1 Bali United, usai terlihat berlatih bersama.

Jebolan akademi Manchester United ini diketahui tengah berada di pulau Dewata untuk berlatih bersama Bali United.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Di tengah-tengah kunjungannya pada Senin (12/6/2023), Jesse Lingard turut mencoba rumput lapangan bersama para pemain muda Bali United Youth U-18 da  U-20.

Lingard juga menyempatkan diri untuk melihat sejumlah fasilitas yang ada. Sebut saja, misalnya ruang ganti pemain hingga fasilitas kebugaran. 


Jesse Lingard saat masih berseragam Manchester United. (antara)

"Ini kali pertama saya ke Bali dan berlatih di sini. (Tempat) ini bagus, modern, tetapi masih belum rampung. Kalau sudah rampung semua pasti sangat bagus," ujar Linggard.  

Saat ini Lingard berstatus tanpa klub, setelah tidak memperpanjang kontraknya bersama Notthingham Forest.  

Sejumlah klub pun dikaitkan dengan winger 30 tahun tersebut, yang salah satunya adalah Bali United. 

Mengutip sebuah video di kanal Youtube Bolasportcom, terlihat Jesse Lingard melakoni laga Fun Football dengan sejumlah tamu undangan acara Concave di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (10/6/2023).

Pemain inggris yang pernah menjuarai Piala Eropa saat merumput di Manchester United ini tampak berpakaian santai dengan mengenakan kaos oblong hitam dan topi hitam.


Mantan winger Manchester United, Jesse Lingard. (source: Instagram @jesselingard)

Jesse tempat menikmati bermain di Fun Football tersebut, bahkan dirinya memberikan assist kepada salah satu anak yang menciptakan gol.

Mantan pemain Nottingham ini bahkan mencetak gol dengan memberikan nutmeg pada pemain lawan.

Tampak sejumlah pemain Liga Indonesia juga turut menemani Jesse Lingard bertanding, beberapa diantaranya adalah Syamsir Alam dan Ambrizal Umanailo.

Hingga salah satu momen ketika Jesse Lingard mendapatkan kesempatan tendangan penalti, Jesse mengeksekusi tendangan penalti dengan memalingkan wajah.

Namun, tendangan tersebut berhasil ditepis oleh seorang anak yang bertugas sebagai kiper.

Tak ayal keberhasilan anak tersebut menepis tendangan dari pemain level dunia ini, mendapat apresiasi dari Syamsir Alam, dirinya terlihat bertepuk tangan dan memberikan respect pada anak tersebut.

Pemain kelahiran 15 desember 1992 ini juga tampak tak percaya hingga terlihat memberikan gestur menggeleng-gelengkan kepala.

Jesse Lingar berlabuh ke Bali United?

Pemain yang kini berstatus bebas transfer ini menyatakan pilihannya jika suatu saat akhirnya berkarier di liga Indonesia.

‘’Saya rasa pilih Bali United,’’ jawabnya. 

Pemain yang sudah melalang buana di lebih dari tiga klub Premier League itu diboyong Nottingham Forest dengan status bebas transfer dari Manchester United pada Juli 2022.

Namun sayang penampilannya tak memuaskan. Dari 20 kesempatan pertandingan, Lingard hanya bisa mencatatkan dua assist dan dua gol. Kontraknya di Nottingham Forest pun akan habis akhir bulan ini. 

Kendati demikian Jesse Lingard masih termasuk jajaran pemain top dunia, yang tentunya tak murah bagi Bali United untuk mendatangkannya. 

Meski sudah banyak pemain berlabel marquee player merumput di Liga 1, namun gaji Lingard masih terlampau tinggi untuk klub Indonesia bahkan Asia Tenggara.

Dilansir dari berbagai sumber, upah Lingard per pekan mencapai 1,4 miliar Rupiah. Itu belum ditambah bonus apabila performa Lingard memuaskan. 

Perlu diketahui, Jesse Lingard resmi berpisah dari Manchester United pada awal Juni 2022 usai kontraknya habis.

Pemuda kelahiran Warrington mempersembahkan lima trofi untuk Man United, termasuk Liga Inggris U-21. 

Selama di tim senior The Red Devils, Jesse Lingard main 231 kali di semua kompetisi dan membukukan 35 gol dan 21 assist serta mencicipi gelar juara Piala FA 2015 dan Liga Eropa 2016. (amr/ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Kali ini, sorotan tajam tertuju pada gelandang asing Persija, Van Basty Sousa. Ia terekam kamera sempat mengacungkan jari tengah ke arah tribun penonton berisikan para Bobotoh.
Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pengamat Citra Institute menilai sistem Pilkada tak langsung akan menjauhkan rakyat dari proses demokrasi yang seharusnya menjadi hak fundamental warga negara.
Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

DPR RI menyoroti anjloknya harga gabah di tingkat petani saat musim panen.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT