LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kedua Orang Tua Brigadir J bertemu Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com/tim tvOne - Muhammad Bagas

Sudah Berhadapan Langsung, Samuel Hutabarat Ingin Lihat Wajah Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi

Sidang lanjutan terhadap para terdakwa, satu persatu mencapai agenda pemeriksaan saksi. Samuel Hutabarat Ingin Lihat Wajah Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi

Jumat, 4 November 2022 - 16:42 WIB

Jakarta - Kasus pembunuhan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat semakin menemukan titik terang. Kini sidang lanjutan terhadap para terdakwa, satu persatu telah mencapai agenda pemeriksaan saksi. Kini giliran Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi yang menjalani sidang.

Sudah Berhadapan Langsung, Samuel Hutabarat Ingin Lihat Wajah Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi

Pada hari Selasa (1/11/2022), sidang lanjutan terhadap terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi menghadirkan 12 orang saksi yang mayoritas merupakan keluarga Brigadir J.


Orang Tua Brigadir J bertemu Terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. (Tim tvOne - Muhammad Bagas)

Adapun 12 saksi yang bakal dihadirkan jaksa penuntut umum ialah Kamaruddin Simanjuntak, Samuel Hutabarat, Rosti Simanjuntak, Maharesa Rizky, Yuni Artika Hutabarat, Devianita Hutabarat, Novita Sari Nadea.

Baca Juga :

Lalu, Rohani Simanjuntak, Sangga Parulian, Roslin Emika Simanjuntak, Indra Manto Pasaribu, dan Vera Mareta Simanjuntak.

Pada sidang tersebut, Samuel Hutabarat yang merupakan ayah dari Brigadir J mengajukan permintaan kepada Majelis Hakim agar meminta para terdakwa yakni Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi untuk membuka maskernya. 

Permintaan tersebut dikabulkan oleh Majelis Hakim begitu juga para terdakwa. Namun apa alasan Samuel Hutabarat mengajukan permintaan tersebut. Berikut informasi terkait alasan tersebut.

Permintaan Ayah Brigadir J Membuka Masker Putri Candrawathi

Samuel Hutabarat, Ayah dari Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat hadir sebagai saksi dalam sidang lanjutan untuk terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Samuel Hutabarat meminta Putri Candrawathi untuk melepaskan masker menjadi perhatian publik. Sebab, momen tersebut menjadi pertama kali Putri Candrawathi membuka masker dan memperlihatkan wajahnya.

Selama ini, sejak kasus Brigadir J terungkap hingga masuk ke persidangan, Putri Candrawathi selalu menutupi wajahnya dengan masker dan rambutnya. 

Sidang lanjutan yang digelar pada Selasa (1/11/2022), Putri Candrawathi terlihat mengenakan pakaian serba hitam dengan menggunakan masker berwarna putih. 

Putri Candrawathi masuk dengan disambut oleh sang suami, Ferdy Sambo. Lalu ia duduk di barisan bersama para kuasa hukumnya ketika keluarga Brigadir J memberikan kesaksian.


Orang tua Brigadir J bertemu dengan terdakwa Putri Candrawathi. (Tim tvOne - Muhammad Bagas)

Ayah Brigadir J mengajukan permintaan, bahwa ia meminta agar terdakwa Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo melepas maskernya. 

Hal tersebut juga menjadi momen saat Putri Candrawathi menanggapi kesaksian dan menyampaikan permintaan maaf secara langsung kepada keluarga Brigadir J, khususnya kedua orang tuanya.

“Mohon izin saya menyampaikan permintaan, agar maskernya supaya dibuka,” ungkap Samuel kepada Majelis Hakim.

Alasan Samuel Hutabarat meminta pasangan suami istri, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi untuk membuka masker diutarakan saat dirinya berbicara saat menjadi bintang tamu di akun Youtube Irma Hutabarat Horas Inang.

“Pada saat itu hakim bertanya pada saya apakah mengenal terdakwa. Saat itu saya mengutarakan bahwa saya belum pernah ketemu secara fisik dengan terdakwa. Saya memohon kepada hakim agar terdakwa keduanya dibuka masker supaya jelas lihat mukanya,” ujar Samuel.

Lanjutnya, Samuel pun mengatakan dirinya telah puas lantaran sudah melihat wajah dari tersangka pembunuh anaknya tanpa menggunakan masker. 

“Sudah puas. Selama ini kan yang kita lihat pakai masker,” katanya.

Irma Hutabarat menilai permintaan Samuel Hutabarat untuk meminta Putri Candrawathi melepaskan maskernya seperti telah mewakili perasaan warganet di seluruh Indonesia sangat ingin melihat wajah istri Ferdy Sambo tersebut.

Apalagi sebelumnya Putri Candrawathi pernah muncul dan berbicara di Mako Brimob saat akan menjenguk suaminya yang sedang ditahan menjadi sorotan publik.

“Jadi permintaan Pak Samuel itu (Putri Candrawathi lepas masker) mewakili seluruh netizen dan rakyat Indonesia,” kata Irma Hutabarat dan Samuel pun menjawab benar adanya.

Putri Candrawathi Meminta Maaf Kepada Orang Tua Brigadir J

Sidang lanjutan terhadap terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi dengan agenda pemeriksaan saksi. Dalam sidang tersebut, saksi yang mayoritas merupakan keluarga Brigadir J, termasuk kedua orang tuanya.

Di hadapan ayah dan ibu Brigadir J, Putri Candrawathi mengucapkan permintaan maaf atas peristiwa yang telah menewaskan anak mereka. 


Putri Candrawathi, Istri Irjen Ferdy Sambo. (Ist)

Putri Candrawathi berharap kedua orang tua Brigadir J serta keluarga yang ditinggalkan agar dikuatkan dan diberkati oleh Tuhan.

“Mohon izin Yang Mulia. Izinkan saya, atas nama keluarga menyampaikan turut berduka cita kepada ibu dan bapak Samuel Hutabarat atas berpulangnya ananda Brigadir Yosua Hutabarat. Dan semoga almarhum diberikan tempat yang terbaik oleh Tuhan Yang Maha Kuasa,”

“Saya sebagai seorang ibu, bisa merasakan bagaimana duka yang mendalam di hati ibu sebagai seorang ibunda dari Yosua. Untuk itu dari kerendahan hati yang dalam saya mohon maaf untuk ibunda Yosua beserta keluarga atas peristiwa ini. Semoga Tuhan membuka dan menguatkan hati Ibu dan Bapak beserta keluarga. Tuhan Yesus memberkati Ibu dan Bapak sekeluarga,” ungkap Putri Candrawathi dalam sidang lanjutan pada hari ini di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (1/11/2022).

Selanjutnya, Putri juga mengungkapkan bahwa dirinya telah siap untuk mengikuti segala proses hukum yang kini tengah berjalan.

“Saya siap menjalankan sidang ini dengan ikhlas dan ketulusan hati, agar peristiwa ini dapat terungkap,” harapnya.

Rosti Simanjuntak Menangis di Hadapan Putri Candrawathi

Ibu Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Rosti Simanjuntak blak-blakan mengungkap isi hatinya di hadapan terdakwa Putri Candrawathi di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).

Rosti dihadirkan jaksa penuntut umum (JPU) untuk menjadi saksi dalam pemeriksaan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bersama 11 orang lainnya.

Dalam kesempatan kali pertama bertemu dengan Putri Candrawathi, Rosti Simanjuntak mengaku kecewa dengan sikap istri Ferdy Sambo tersebut.

"Ibu sadarlah. Terlalu kejam. Terlalu kejam saya ulangi. Ibu melihat, mengetahui, mendengar. Jadi, enggak mungkin ibu tidak mengetahui," kata Rosti di PN Jaksel, Selasa (1/11/2022).

Rosti menjelaskan Putri Candrawathi seharusnya mengetahui pasti kejadian yang menewaskan anaknya, Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Sebab, Putri Candrawathi juga berada di lokasi atau tempat kejadian perkara (TKP) bersama Yosua Hutabarat.

"Ibu punya mata dibikin Tuhan. Ibu diberi Tuhan hati nurani. Namun, hati nurani ibu sudah sia-sia. Sudah mati," tegasnya.

Sidang lanjutan terhadap terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi menghadirkan 12 orang saksi yang mayoritas merupakan keluarga Brigadir J. Keduanya pada akhirnya bertemu dengan orang tua dari Brigadir J. Pada kesempatan tersebut, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi mengucapkan permintaan maaf kepada kedua orang tua Brigadir J. (Kmr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tak Bisa Disembunyikan Lagi, Sarwendah dan Betrand Peto Sama-sama Jujur dan Akui Kalau Mereka Sudah Jatuh Hati dengan…

Tak Bisa Disembunyikan Lagi, Sarwendah dan Betrand Peto Sama-sama Jujur dan Akui Kalau Mereka Sudah Jatuh Hati dengan…

Sarwendah dan Betrand Peto akhirnya jujur mengaku sudah jatuh hati dengan sesuatu yang bikin mereka kagum. Apa yang membuat mereka begitu terpikat? Baca di sini
Dilarang Menikah Lagi oleh Betrand Peto Pasca Bercerai dengan Ruben Onsu, Begini Kata Sarwendah

Dilarang Menikah Lagi oleh Betrand Peto Pasca Bercerai dengan Ruben Onsu, Begini Kata Sarwendah

Dilarang menikah lagi oleh Betrand Peto setelah resmi bercerai dari Ruben Onsu, Sarwendah angkat bicara soal alasan Onyo sampai bisa melarangnya. Ternyata...
Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Ruben Onsu Pernah Umbar Hal Buruk yang Dialami Sarwendah, Berani Bicara Kalau Sebenarnya Mantan Istrinya itu...

Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Ruben Onsu Pernah Umbar Hal Buruk yang Dialami Sarwendah, Berani Bicara Kalau Sebenarnya Mantan Istrinya itu...

Tak disangka ternyata jauh sebelum resmi bercerai, Ruben Onsu pernah mengumbar hal buruk yang selama ini dialami oleh mantan istrinya, Sarwendah. Apa itu?
Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Baru-baru ini, Sarwendah ungkap kejujuran soal Betrand Peto yang kini makin leluasa bicara cinta. Bagaimana cara Onyo mengungkap perasaan cintanya? Baca di sini
Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Maarten Paes tidak masuk dalam daftar 33 pemain Timnas Indonesia yang dibawa pelatih Shin Tae-yong ke turnamen sepakbola antarnegara ASEAN tersebut.
Suka Minta Air Doa ke Ustaz atau Kyai itu Termasuk Perbuatan Syirik atau Tidak? Buya Yahya Jawab Jujur, Sebenarnya itu...

Suka Minta Air Doa ke Ustaz atau Kyai itu Termasuk Perbuatan Syirik atau Tidak? Buya Yahya Jawab Jujur, Sebenarnya itu...

Memangnya boleh minta air doa ke ustaz atau kyai untuk tujuan tertentu? Lantas, Bagimana tanggapan Buya Yahya melihat fenomena yang masih marak terjadi itu?
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Selengkapnya
Viral