Isu pertama, Brisbane Goal 2025, yakni peran seluruh negara anggota dalam mendorong kesetaraan akses hak dan kewajiban antara perempuan dengan laki-laki dalam bidang ketenagakerjaan.
Saat itu, dipaparkan pula capaian kinerja pekerja laki-laki dengan perempuan yang sama-sama terdampak pandemi COVID-19.
Beragam isu yang muncul di pertemuan, membuat peserta memiliki kebijakan untuk merespons pandemi COVID-19 berikut target dari kebijakan ini.
“Dari paparan OECD dan ILO, kita lihat progres Indonesia cukup optimistis. Mudah-mudahan target kita untuk Antalia dan Brisbane bisa dijalankan dengan target yang sudah ditetapkan bersama,” kata Sekjen Kemennaker. (HW/ree)
Load more