News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kontroversi Hasan Nasbi Soal Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Kini Digantikan Angga Raka Prabowo

Sebelum lantik Angga, Prabowo terlebih duhulu berhentikan dengan hormat Kepala Kantor Komunikasi Presiden atau Presidential Communication Office (PCO) Hasan Nasbi.
Rabu, 17 September 2025 - 17:51 WIB
Kolase Angga Raka Prabowo dan Hasan Nasbi
Sumber :
  • tvOnenews.com

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden RI Prabowo Subianto resmi melantik Angga Raka Prabowo sebagai Kepala Badan Komunikasi Pemerintah. 

Sebelum melantik Angga, Prabowo terlebih duhulu memberhentikan dengan hormat Kepala Kantor Komunikasi Presiden atau Presidential Communication Office (PCO) Hasan Nasbi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pelantikan itu digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Rabu (17/9/2025).

Selanjutnya, Prabowo memimpin pembacaan sumpah jabatan terhadap Menteri serta wakil menteri baru termasuk, Angga Raka Prabowo.

Reshuffle Kabinet Merah Putih Sisa Masa Jabatan 2024-2029, Rabu (17/9/2025).
Reshuffle Kabinet Merah Putih Sisa Masa Jabatan 2024-2029, Rabu (17/9/2025).
Sumber :
  • YouTube Sekretariat Presiden

 

"Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada UUD RI 45, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya, dalam menjalankan tugas dan jabatan akan menjungjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," kata Prabowo yang diikuti oleh dua menteri dan wakil menteri baru. 

Dengan dilantiknya Angga Raka, hal itu otomatis merubah Kantor Komunikasi Presiden atau Presidential Communication Office (PCO) menjadi Badan Komunikasi Pemerintah.

Kontroversi Hasan Nasbi Terkait "Kepala Babi" Pancing Kemarahan Publik

Sebelumnya, Hasan Nasbi sempat membuat publik marah dengan statmennya terkait teror kepala babi di Kantor Media Tempo.

Saat itu selaku Kepala Kantor Komunikasi Presiden, Hasan Nasbi menanggapi santai insiden teror kepala babi di kantor Tempo. 

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Abdul Gani Siregar

 

Hasan bahkan menyebut agar kepala babi itu dimasak saja. Padahal pernyataannya tersebut mewakili Presiden Prabowo Subianto.

Sejak saat itu pula, kabar bahwa Hasan Nasbi akan mundur dari jabatannya mencuat ke permukaan.

“Udah dimasak aja, udah dimasak aja,” ujar Hasan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025) lalu.

Ketika ditanya apakah insiden tersebut bisa dianggap sebagai ancaman pembunuhan terhadap jurnalis, Hasan membantahnya. 

Ia merujuk pada unggahan Francisca Christy Rosana alias Cica, wartawan Tempo yang menerima paket tersebut, di media sosialnya.

“Enggak lah. Saya lihat ya, saya lihat dari media sosialnya Francisca yang wartawan Tempo itu, dia justru minta dikirimin daging babi,” kata Hasan.

Saat disinggung bahwa unggahan Cica itu hanyalah jokes, Hasan tetap pada pendiriannya bahwa insiden ini tidak perlu dibesar-besarkan.

“Ya sama, artinya dia enggak terancam kan. Buktinya dia bisa bercanda. Kirimin daging babi,” tambahnya.

Hasan juga menegaskan bahwa Istana tidak bisa menanggapi lebih jauh terkait kasus ini karena belum jelas siapa pelaku pengiriman paket tersebut.

“Kita kan enggak tahu. Ini kan problem mereka dengan entah siapa, entah siapa yang ngirim. Buat saya, enggak bisa kita tanggapi apa-apa,” tegasnya.

“Ini problem mereka, entah dengan siapa, siapa yang ngirim. Apakah itu benaran seperti itu? Atau cuma jokes, karena saya lihat juga mereka menanggapinya dengan jokes. Jadi menurut saya enggak usah dibesarkan,” sambung dia. (Yeni Lestari)
 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Timnas Uzbekistan memperbesar peluang untuk mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal 2026 dari Grup C.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT