News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Brave Pink: Dari Simbol Feminitas Jadi Warna Perlawanan di Indonesia

Aksi ibu berkerudung pink di tengah demo jadi simbol keberanian. Warna pink kini disebut Brave Pink, bergeser dari feminitas lembut jadi simbol perjuangan.
Selasa, 2 September 2025 - 15:15 WIB
Brave Pink: Dari Simbol Feminitas Jadi Warna Perlawanan di Indonesia
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com – Warna pink yang selama ini identik dengan kelembutan, cinta, dan feminitas kini bergeser makna. Ia menjelma menjadi simbol keberanian setelah aksi seorang ibu berkerudung pink terekam kamera dalam demonstrasi di depan kompleks parlemen, Jakarta, Kamis (28/8).

Sosok ibu sederhana itu berdiri di hadapan aparat, hanya berbekal bendera Merah Putih di ujung bambu. Ia diberi kesempatan berorasi, meluapkan amarah atas kondisi bangsa.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Penampilannya pun sederhana: busana hitam bermotif bunga pink, dilengkapi kerudung pink terang. Justru warna kerudung itulah yang mencuri perhatian publik, kontras dengan gelapnya seragam aparat. Netizen menyebutnya sebagai simbol baru: Brave Pink.

Warna Pink dan Sejarah Panjangnya

Sejak berabad-abad lalu, makna warna pink tidak pernah tunggal. Pada pertengahan 1700-an, pink hadir di mode Barat sebagai warna kemewahan. Rose Pompadour, ciptaan Sevres, populer berkat Madame de Pompadour, selir Raja Louis XV. Saat itu, pink bahkan lebih banyak digunakan oleh anak laki-laki.

Namun memasuki abad ke-19, pink mulai diasosiasikan dengan perempuan. Fenomena ini kian kuat di era 1950-an Amerika, ketika industri pemasaran memisahkan biru untuk anak laki-laki dan pink untuk anak perempuan. "Feminisasi warna pink benar-benar dimulai saat itu," ungkap Valerie Steele, editor buku Pink: The History of a Punk, Pretty, Powerful Color.

Meski demikian, pink juga kerap menjadi simbol protes. Nazi pernah menggunakan segitiga pink untuk menandai kaum homoseksual di kamp konsentrasi, sebelum akhirnya simbol itu diubah menjadi lambang aktivisme gay pada 1970-an. Di era modern, pita pink pun dipakai internasional sebagai simbol perjuangan melawan kanker payudara.

Brave Pink di Indonesia

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kini, makna warna pink kembali berubah di Indonesia. Aksi ibu berkerudung pink di tengah demonstrasi menjadi momen ikonik. Ia mematahkan stigma bahwa pink hanyalah warna kelembutan. Sebaliknya, pink kini berdiri sejajar dengan keberanian, perjuangan, dan suara rakyat.

Fenomena ini pun merembet ke ruang digital. Pengamatan CNNIndonesia.com menyebut poster-poster ajakan aksi banyak menggunakan dominasi warna pink. Netizen bahkan mengungkapkan tekad untuk mengenakan busana pink sebagai bentuk solidaritas dan semangat perubahan.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT