LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Dirlantas Polda Metro Jaya Minta Maaf Usai Viral Mobil Polantas Arogan dan Maki-maki Saat Ditegur
Sumber :
  • Istimewa

Dirlantas Polda Metro Jaya Minta Maaf Usai Viral Mobil Polantas Arogan dan Maki-maki Saat Ditegur

Viral di media sosial seorang warganet bernama Lanchlan Gibson mengeluhkan sikap arogan oknum Polisi Lalu Lintas (Polantas).

Senin, 18 November 2024 - 20:09 WIB

Viral di media sosial seorang warganet bernama Lanchlan Gibson mengeluhkan sikap arogan oknum Polisi Lalu Lintas (Polantas).

Adapun, Lachlan menjelaskan kronologi peristiwa tersebut di akun media sosial instagramnya @lachlangibs.

Lanchlan mengatakan, saat itu dirinya tengah mengendarai sepeda motor di kawasan SCBD, Jakarta Selatan.

Kemudian, satu unit mobil polantas yang berada di sisi paling kanan tiba-tiba belok ke lajur kiri alias memotong lajunya.

Baca Juga :

Lantas, Lachlan kaget dan melakukan rem mendadak hingga nyaris jatuh lantaran ban motornya mengalami selip.

"Tepat depan Ritz Carlton Hotel SCBD ada mobil kepolisian Mazda Biru Putih yang potong jalan dari jalur paling kanan untuk menuju ke arah Sudirman. Saya yang berada di jalur tengah mau lurus kaget dan motor hampir selip, secara reflek saya langsung membunyikan klakson panjang," beber Lachlan di unggahannya.

Namun, setelah diklakson oleh Lachlan, polantas tersebut justru malah mengejar dan memaki-maki Lachlan. 

"Tiba tiba mobil oknum tersebut mengejar saya dan semua lampu strobo dinyalakan, akhirnya saya berhenti. Namun oknum petugas kepolisian tersebut langsung membentak saya. Ngatain saya anjing, sok pinter, sok tau," jelas Lachlan.

Kemudian, berdasar pengakuan Lachlan, dia berbicara kepada polantas yang memaki nya itu.

"Pak tolong beri saya arahan, pencerahan, di UU mana yang menyatakan mobil dari lajur paling kanan boleh langsung potong ke kiri?" tutur Lachlan ke Polantas.

Lalu, Polantas tersebut justru menjawab dengan "Elo searching saja tuh di google UU Nomor 22 tahun 2009," kata polantas itu.

Terkait hal ini, polisi pun akhirnya angkat bicara. Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Kombes M. Latif Usman mengaku telah mengundang Lanchlan ke kantornya untuk melakukan pertemuan.

"Ini kan menjadi koreksi saya dan tentunya saya juga meminta maaf kepada yang bersangkutan dan kepada seluruh masyarakat," ucap Latif Usman saat dikonfirmasi, Senin (18/11/2024).

Latif Usman menjamin akan memproses anggotanya yang diduga melakukan tindakan arogan di jalan.

Menurutnya, hal ini sebagai komitmen Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang minta anggotanya menjadi pelayan masyarakat.

"Kepada anggota, yang terutama masalah arogansi anggota, ini juga menjadi penekanan Bapak Kapolri. Tidak boleh kita melakukan arogansi, karena kita pelayan, pelindung, pelayan masyarakat, harus mengedepankan pelayanan," kata Latif.

Latif mengapresiasi langkah Lanchlan karena menurutnya bisa jadi perbaikan bagi Polri. Selanjutnya, Latif Usman meminta masyarakat agar tidak takut melapor hal yang dirasa merugikan.

"Kepada seluruh masyarakat dan saya menyampaikan kepada masyarakat, jangan takut untuk menyampaikan hal yang benar. Saya sangat mengapresiasi dan dia berani mengkritik dan ini suatu untuk membuat institusi saya akan lebih baik," katanya.

Latif mengaku memahami cara Lanchlan mempublikasikan kejadian yang dialami ke medsosnya. Latif menyebut yang bersangkutan sempat bingung melapor kemana.

"Makanya saya langsung panggil ke ruangan, saya mengapresiasi tindakan dia dan ya memang sekarang di jaman media sosial, karena memang sarananya untuk itu dan dia mungkin tidak tahu harus ke mana, dia menggunakan sarana media sosial," kata dia lagi. (rpi/raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Timnas Indonesia Ketiban Untung, Arab Saudi Kehilangan Amunisi Berharga Jelang Hadapi Skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Ketiban Untung, Arab Saudi Kehilangan Amunisi Berharga Jelang Hadapi Skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia bisa dibilang mengalami keuntungan karena Arab Saudi tidak akan diperkuat oleh salah satu amunisi berharganya jelang duel pada Selasa (19/11).
Dua Pemain Baru untuk Timnas Indonesia Resmi Jalani Proses Naturalisasi, Erick Thohir Bicara Jujur soal Target  

Dua Pemain Baru untuk Timnas Indonesia Resmi Jalani Proses Naturalisasi, Erick Thohir Bicara Jujur soal Target  

Tim Geypens dan Dion Markx resmi jalani naturalisasi untuk Timnas Indonesia. Erick Thohir beberkan target, mulai dari Piala Dunia U-20 hingga Olimpiade 2028.
Mengintip Persentase Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Sebelum Hadapi Arab Saudi, di Bawah 20 Persen!

Mengintip Persentase Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Sebelum Hadapi Arab Saudi, di Bawah 20 Persen!

Salah satu media asing menyebut Timnas Indonesia hanya memiliki 0,5 persen untuk finis di peringkat dua besar dan 16 persen untuk mengamankan posisi empat besar
Shin Tae-yong Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia dan Arab Saudi Sama-Sama Merugi Sebelum Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia dan Arab Saudi Sama-Sama Merugi Sebelum Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong secara blak-blakan menyebut jika skuad Garuda dan Arab Saudi memiliki sejumlah kerugian sebelum duel, Selasa (19/11).
Walaupun Dituduh Lakukan Penipuan Bisnis Berlian Rp18,5 M, Ternyata Reza Artamevia Punya Penghasilan Segini Sekali Manggung

Walaupun Dituduh Lakukan Penipuan Bisnis Berlian Rp18,5 M, Ternyata Reza Artamevia Punya Penghasilan Segini Sekali Manggung

Penyanyi Reza Artamevia menjadi tengah menjadi sorotan usai dilaporkan atas dugaan penipuan bisnis berlian dengan nilai Rp18,5 miliar. IM selaku pelapor menyebut bahwa sembilan berlian yang diterimanya dari Reza Artamevia ternyata terbuat dari bahan sintetis, bukan asli.
Kadek Arel Usung Misi Pribadi Jelang Bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025

Kadek Arel Usung Misi Pribadi Jelang Bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025

Pemain Timnas Indonesia U-20, Kadek Arel Priyatna, menyatakan bahwa dirinya memiliki target bersama skuad Garuda yang akan tampil di Piala Asia U-20 2025.
Trending
Mees Hilgers Bikin Prediksi Skor untuk Laga Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Mees Hilgers Bikin Prediksi Skor untuk Laga Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, membuat prediksi skor untuk pertandingan melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (19/11/2024).
Kejagung Beberkan Peran Bos Sriwijaya Air Hendry Lie di Pusaran Korupsi Timah: Jadi Tersangka Ke-22

Kejagung Beberkan Peran Bos Sriwijaya Air Hendry Lie di Pusaran Korupsi Timah: Jadi Tersangka Ke-22

Kejaksaan Agung (Kejagung) menangkap dan menahan tersangka kasus dugaan korupsi timah bos Sriwijaya Air Hendry Lie yang merugikan negara Rp300 triliun.
Keputusan FIFA Bikin Timnas Indonesia Sulit Menang Lawan Arab Saudi di GBK, Kata Media Vietnam Mustahil...

Keputusan FIFA Bikin Timnas Indonesia Sulit Menang Lawan Arab Saudi di GBK, Kata Media Vietnam Mustahil...

Media Vietnam sebut Timnas Indonesia akan sulit menang lawan Arab Saudi akibat keputusan FIFA ini, peluang skuad Shin Tae-yong menang lawan Arab Saudi kecil?
Media Vietnam Terheran-heran dengan Timnas Indonesia, Usai Kalah Lawan Jepang kok Masih Lanjut...

Media Vietnam Terheran-heran dengan Timnas Indonesia, Usai Kalah Lawan Jepang kok Masih Lanjut...

Media Vietnam komentari langkah Timnas Indonesia usai kalah telak lawan Jepang, skuad Shin Tae-yong kini sedang persiapkan diri untuk menang lawan Arab Saudi.
Bahrain Kena Pukulan Telak usai Bikin Protes soal Timnas Indonesia, AFC Wajib Dengar Pernyataan Jujur Suporter Jepang

Bahrain Kena Pukulan Telak usai Bikin Protes soal Timnas Indonesia, AFC Wajib Dengar Pernyataan Jujur Suporter Jepang

AFC wajib mendengar pernyataan jujur para suporter Jepang mengenai Timnas Indonesia usai mengabulkan permintaan Bahrain untuk mempertimbangkan pemindahan venue.
Ustaz Adi Hidayat Bilang Doa Nabi Yunus AS Diamalkan Usai Shalat Sunnah ini, Jadi Bacaan Zikir Segala Hajat Terkabul

Ustaz Adi Hidayat Bilang Doa Nabi Yunus AS Diamalkan Usai Shalat Sunnah ini, Jadi Bacaan Zikir Segala Hajat Terkabul

Soal Nabi Yunus AS, Ustaz Adi Hidayat menyebutkan sebagai bacaan zikir secara khusus pada shalat sunnah tertentu agar segala hajat diterima oleh Allah SWT.
Tiba-tiba Saja Media Vietnam Klaim dapat Info A1, Sebut Posisi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Bakal Digantikan 2 Pelatih Ini Jika Kalah dari Arab Saudi

Tiba-tiba Saja Media Vietnam Klaim dapat Info A1, Sebut Posisi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Bakal Digantikan 2 Pelatih Ini Jika Kalah dari Arab Saudi

Posisi Shin Tae-yong sebagai juru taktik Timnas Indonesia berpotensi digantikan dua pelatih kelas dunia jika kalah lawan Arab Saudi menurut media asal Vietnam.
Selengkapnya
Viral