Menurutnya, sejauh ini sudah ada sekitar 1.100 sekolay swasta di Jakarta yang bakal berpartisipasi dalam program tersebut.
"Yang putus sekolah kita bisa lakukan sebuah dukungan khususnya pada kaum perempuan. Kita ada program sekolah perempuan buat anak-anak, ibu-ibu sekolahnya di balai RW kurikulumnya tentang ekonomi keluarga keharmonisan keluarga dan lain sebagainya. Emak-emak yang butuh pekerjaan kita ada kredit mesra tanpa bunga tanpa agunan," kata dia.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menggelar debat pertama pasangan Cagub-Cawagub di Pilkada DKI Jakarta 2024 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu malam.
Peserta debat tersebut adalah pasangan Cagub-Cawagub nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).
Load more