Jeneponto, Sulawesi Selatan - Lubang bekas tambang galian C yang terletak di Lingkungan Paccekko, Kel. Balang, Kec. Binamu Jeneponto, Sulawesi Selatan menelan korban. Seorang bocah 8 tahun bernama Yuda meregang nyawa lantaran tenggelam di dalam lubang bekas galian tambang, Kamis (09/12).
"Korban meninggal dunia karena tenggelam di kubangan bekas tambang yang memiliki kedalaman hingga tiga meter," kata Kapolsek Binamu Iptu Baharuddin Makka.
Kapolsek menceritakan, Kejadian bermula saat Yuda yang merupakan siswa SD Balangloe Balang bermain dengan tiga orang temannya sepulang dari sekolah di area bekas galian tambang untuk berenang.
Yuda yang ikut melompat di dalam lubang bekas galian yang cukup dalam tersebut tak kunjung naik ke permukaan.
Load more