Jakarta, tvPnenews.com-Setelah bos Tesla Elon Musk menyatakan secara terbuka mendukung Israel dan menyebut Hamas pembunuh, warganet Indonesia kompak serukan memboikot Twitter yang kini bernama X. Ajakan agar warganet memboikot X sempat menjadi menjadi trending di X hari ini, Selasa (28/11/2023).
Seruan Boikot X trending setelah pengusaha teknologi ternama yang juga bos Tesla, Elon Musk ramai diberitakan karena menyatakan dukungannya untuk Israel. Ada lebih dari 6.170 posts meramaikan seruan Boikot X di kolom trending X.
Seperti diketahui Elon Musk mendukung Israel yang tengah menjalankan gencatan senjata dengan kelompok Hamas di Jalur Gaza, Palestina. Ia bahkan bertemu dengan PM Benjamin Netanyahu pada Senin (27/11/2023) saat kunjungan ke Israel.
Elon Musk menyatakan sepakat dengan Benjamin Netanyahu agar Israel harus menghancurkan Hamas.
Tak hanya dukungan lisan, Elon Musk siap memberikan bantuan layanan di Jalur Gaza.
"Mereka yang berniat membunuh harus dinetralisir. Setelah itu, propaganda harus dihentikan," kata Elon Musk.
"Mereka hanya melatih orang untuk menjadi pembunuh," tambahnya.
Load more