"Faktor-faktor seperti chemistry antara pasangan yang berpartisipasi, pengetahuan mereka tentang seks, dan tingkat daya tahan mereka semua akan diperhitungkan untuk sampai pada keputusan akhir para pemenang," ungkapnya.
Kompetisi seks ini bakal berada di bawah pengawasan Federasi Seks Swedia.
Nantinya akan ada 16 bagian yang dieksplorasi di ajang seks ini seperti rayuan, seks oral, penetrasi, daya tahan, pijat tubuh, foreplay, menjelajah G-Spot, dan lainnya.
Meskipun olahraga seks ini bertentangan dengan norma, namun pihak penyelenggara meyakini bahwa kejuaraan ini akan memikat penonton.
"Pelukan seks Swedia yang berani sebagai olahraga menantang norma konvensional, karena negara tersebut menjelajah ke wilayah yang belum dipetakan dengan kompetisi unik ini. Kejuaraan Seks Eropa berjanji untuk memikat penonton dan memicu percakapan seputar persimpangan olahraga, seksualitas, dan hubungan manusia," pungkasnya.
Warganet Indonesia juga turut mengomentari kabar tersebut dengan pendapat yang dominan kontra.
"Penonton akan mengamati berbagai aspek aktivitas seksual skrg seks bener2 udah jd tontonan umum kah," tulis netizen.
Load more