News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Siap-siap, 10 Ribu Karyawan Google Tercancam di-PHK, Ternyata Ini Sebabnya

Sistem manajemen kinerja baru memungkinkan Google memecat ribuan karyawannya yang berkinerja buruk mulai awal tahun depan, sebagaimana dilansir dari Independent
Rabu, 23 November 2022 - 19:15 WIB
Ilustrasi - Kantor Google
Sumber :
  • ANTRA/Reuters

Sekitar 10.000 karyawan perusahaan induk Google, Alphabet dikabarkan akan mengalami badai pemutusan hubungan kerja (PHK) imbas dari kinerja yang buruk.

Sistem manajemen kinerja baru memungkinkan perusahaan dapat membantu manajer memecat ribuan karyawannya yang berkinerja buruk mulai awal tahun depan, sebagaimana dilansir dari Independent, Rabu (23/11/2022).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dengan sistem tersebut, para manajer diminta untuk mengefisiensikan sebanyak enam persen dari tenaga kerja Alphabet yang setara dengan sekitar 10.000 karyawan berkinerja buruk.

Upaya perampingan karyawan tersebut bisa menghemat ongkos insentif dan biaya-biaya lain yang selama ini diberikan kepada karyawan.

Perusahaan induk Google ini juga menghadapi situasi sulit semasa pandemi Covid-19. Alphabet menunjukkan penurunan laba 27 persen pada kuartal ketiga dibandingkan tahun lalu.
“Kami menghadapi kondisi makro yang menantang dengan lebih banyak ketidakpastian di masa depan,” ungkap Kepala Google Sundar Pichai.

Untuk meningkatkan kinerja perusahaan, Pichai juga telah mendesak karyawannya agar lebih produktif dalam beberapa bulan terakhir.

“Saya berharap kalian semua membaca berita. Fakta bahwa tanggung jawab kita menjadi lebih berat karena kondisi ekonomi makro sedang berat dalam dekade terakhir,” ujarnya dalam sebuah pertemuan dengan karyawan.

Awal tahun ini, Pichai memperkenalkan upaya yang disebut ‘Simplicity Sprint’ sebagai tanggapan atas kekhawatiran bahwa produktivitas perusahaan secara keseluruhan tidak sesuai dengan jumlah karyawan yang mereka miliki.

Tak hanya Google, Badai PHK juga melanda perusahaan-perusahaan teknologi  raksasa dunia seperti Amazon, Facebook Meta, hingga Twitter.
Pekan lalu, The New York Times melaporkan bahwa Amazon sedang bersiap untuk memberhentikan 10.000 staf dari organisasi perangkatnya, divisi ritel, serta divisi sumber daya manusia.

Pada awal bulan ini, pemilik Facebook Meta mengatakan telah merumahkan ribuan karyawan, setara dengan 13 persen tenaga kerjanya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Elon Musk juga memberhentikan hampir setengah dari tenaga kerja Twitter awal bulan ini hanya beberapa hari setelah menutup kesepakatan untuk membeli raksasa media sosial itu seharga 44 miliar dolar dan menjadi pemilik barunya.

“Mengenai pengurangan kekuatan Twitter, sayangnya tidak ada pilihan ketika perusahaan merugi lebih dari 4 juta dolar sehari. Setiap orang yang keluar ditawari pesangon selama tiga bulan, yang (jumlahnya) 50 persen lebih dari yang diwajibkan secara hukum,” kata Musk.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT