Pesawat Jatuh di San Diego AS, Dua Orang Tewas
Sebuah pesawat kecil jatuh di permukiman warga di wilayah Santee dekat San Diego, AS. Dua orang meninggal dunia dan dua orang lainnya terluka.
Rabu, 13 Oktober 2021 - 00:09 WIB
Sumber :
- reuters
California, Amerika Serikat - Sebuah pesawat kecil jatuh di permukiman warga di wilayah Santee dekat San Diego, Amerika Serikat, Senin waktu setempat. Dilaporkan dua orang meninggal dunia dan dua orang lainnya terluka.
Pesawat tipe Cessna C340 bermesin ganda diketahui tengah menuju Yuma Arizona dari lapangan terbang Montgomery di San Diego. Diduga pesawat mengalami kerusakan mesin dan berusaha mendarat darurat di lapangan Gillespie namun jatuh menghantam rumah warga hingga hancur. Polisi saat ini tengah menyelidiki kasus kecelakaan ini.(coy/toz)
Load more