LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ricky Rizal
Sumber :
  • Tim tvOne/Muhammad Bagas

Ricky Rizal Ditegur Hakim karena Menyimpulkan Sendiri di Persidangan

Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) menegur terdakwa Ricky Rizal karena dianggap menyimpulkan sendiri di persidangan di Jakarta Selatan, Senin (9/1/2023).

Senin, 9 Januari 2023 - 17:41 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menegur terdakwa Ricky Rizal karena dianggap menyimpulkan sendiri di persidangan.

Sebelumnya, Anggota Hakim Morgan Simanjuntak menanyakan posisi Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi ketika melewati jenazah Brigadir J alias Yosua Hutabarat.

"Sesudah terjadi penembakan tadi, kamu terangkan PC (Putri Candrawathi) sama Sambo keluar, kamu lihat?" tanya Morgan di PN Jaksel, Senin (9/1/2023).

Ricky Rizal menerangkan bahwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi memang melewati dirinya ketika berada di dapur rumah Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Namun, dia mengaku tidak bisa memastikan keduanya melewati jenazah Brigadir J.

Baca Juga :

"Melewati saya di dapur Yang Mulia, keluar melewati saya. Bapak dan Ibu melewati saya. Seingat saya dirangkul," sahut Ricky Rizal.

Meski demikian, Ricky Rizal kembali mengingat momen seusai penembakan Brigadir J.

Menurut dia, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tidak melewati jenazah Brigadir J.

"Seingat saya, tidak. Namun, sebelah meja," tambahnya.

Mendengar kesaksian tersebut, Hakim Morgan kembali menegur Ricky Rizal.

"Bukan seingatmu yang saya tanyakan. Kalau ingatanmu, bisa saja lupa. Kamu lihat tidak Sambo sama PC melewati mayat Yoshua?"cecar Morgan.

Ricky Rizal lantas menegaskan tidak melihat Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi melewati jenazah Brigadir J.

Akan tetapi, dia berasumsi bahwa Putri Candrawathi masih bisa melihat ke arah depan meski dirangkul oleh Ferdy Sambo.

"Kalau melihat ke depan, ya, pasti bisa. Kalau melihat ke depan dengan posisi dirangkul seperti itu, masih bisa," terang Ricky Rizal.

"Itu kesimpulanmu. Itu nanti jadi salah lagi. Jangan kamu simpul-simpulkan di sini," tegas Hakim Morgan.

Ricky Rizal Dicecar Hakim, Ditanya Ini

Sebelumnya Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menggali perasaan terdakwa Ricky Rizal dalam lanjutan sidang perkara pembunuhan berencana Brigadir J alias Yosua Hutabarat.

Hakim Anggota Morgan Simanjuntak menanyakan terkait suasana hati Ricky Rizal dalam perkara tersebut.

"Perasaan kamu sekarang gimana? Biasa saja atau bagaimana? Kami ingin taju bagaimana perasaanmu sekarang?" tanya Morgan di PN Jaksel, Senin (9/1/2023).

Ricky Rizal mengatakan saat ini merasa sedih lantaran harus terseret dalam perkara pembunuhan berencana tersebut.

"Saya merasa sedih atas semua yang saya alami," sahut Ricky Rizal.

"Hanya sedih?" cacar Morgan.

"Siap Yang Mulia," tambah Ricky Rizal.

Ricky Rizal menjelaskan selain merasa sedih, dirinya juga prihatin terhadap nasib yang menimpanya.

"Saya tidak menyangka harus mengalami seperti ini," tegasnya.

Anggota Hakim Morgan Simanjuntak lantas menekankan soal perasaan lain Ricky Rizal.

"Kamu tidak merasa bersalah apa tidak?" tanya Morgan.

"Saya menyesali," jawab Ricky Rizal.

"Jangan, pertanyaan saya dijawab! Kamu merasa bersalah apa tidak?" cecar Morgan lagi.

"Mohon izin yang mulia, bersalah atas apa? Kalau bersalah, saya lebih menyampaikan ke menyesali kejadian seperti ini," sahut Ricky Rizal.

Hakim Heran Ricky Rizal Lebih Tertarik dengan Suara Romer

Terdakwa Ricky Rizal mengungkap kesakaksian perkara pembunuhan berencana Brigadir J alias Yoshua Hutabarat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).

Sebelumnya, Ketua Majelis Hakim PN Jaksel, Wahyu Iman Santoso terkejut dengan kesaksian Ricky Rizal.

Menurut Hakim Wahyu, ketika penembakan yang dilakukan Bharada E alias Richard Eliezer kepada Brigadir J, Ricky Rizal tidak tertarik melihat hal tersebut.

"Pada saat saudara melihat Richard menembak korban, tentunya saudara terkejut atau syok dong, iya, kan? Namun, saudara masih sempat mendengar suara Romer dan mencarinya?"tanya Hakim Wahyu di PN Jaksel, Senin (9/1/2023).

Ricky Rizal menerangkan saat mendengar panggilan Adzan Romer (ajudan Ferdy Sambo), itu merupakan refleks.

Menurut dia, Adzan Romer memanggilnya dari arah luar rumah dinas Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

"Dari posisi saya berdiri terakhir setelah dari pintu dapur itu, karena pada saat penembakan terjadi, saya mendengar suara Romer," jelas Ricky.

Mendengar kesaksian tersebut, Hakim Wahyu merasa janggal lantaran peristiwa penembakan Brigadir J terjadi di depan mata Ricky Rizal.

"Luar biasa dong! Artinya lebih menarik mencari suara Romer ketimbang melihat orang ditembak?"tanya Wahyu.

Meski demikian, Ricky Rizal menuturkan bukan bermaksud tidak ingin mencari tahu penembakan tersebut, melainkan hanya teringat Adzan Romer.

"Bukan lebih menarik, melainkan waktu itu saya refleks mencari suara Romer. Itu refleks dari saya," sahut Ricky Rizal. (lpk/ebs/muu)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid mengajak seluruh masyarakat hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu (27/11/2024).
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Hae In akan kembali menyapa fans Indonesia bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Para fans artis luar negeri kini sudah banyak hal yang dilakukan untuk diketahui oleh artisnya.
Trending
Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Bulan berakhiran "ber" sudah berjalan, hal tersebut diyakini sebagai bulan dengan musim hujan.
Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Hae In akan kembali menyapa fans Indonesia bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Tren Kirim Hadiah ke Artis Luar Negeri Mencuat, Berikut Cara yang Dapat Dilakukan

Para fans artis luar negeri kini sudah banyak hal yang dilakukan untuk diketahui oleh artisnya.
Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Aktivis lingkungan Bangka Belitung (Babel), Elly Rebuin dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi PT Timah, dengan terdakwa Harvey Moeis, Reza Andriansyah, dan Suparta.
Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Membawakan konser bertajuk 'Play With Earth! 0.03 World Tour', wave to earth mengumumkan daftar kota pertama yang disambanginya.
Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Doa pelunas utang ini masuk dalam amalan istimewa karena bisa membantu dan percepat melunasi utang-utang anda. Simak penjelasan Ustaz Khalid Basalamah ternyata
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Selengkapnya
Viral