Jakarta, tvOnenews.com - Polres Dumai bersama warga berkumpul dalam kebersamaan menunaikan ibadah Sholat Tarawih di Masjid Nurul Bahri di Jalan M. H. Thamrin, Kelurahan Pangkalan Sesai, Dumai Barat pada rabu malam (12/03/2025).
Kapolres Dumai, AKBP Hardi Dinata yang turut hadir dan memimpin rombongan kepolisian menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Hardi juga mengingatkan jamaah mengenai pentingnya keamanan rumah saat ditinggalkan untuk beribadah.
"Jangan lupa memastikan pintu dan jendela terkunci sebelum berangkat ke masjid. Pastikan juga kompor gas dalam keadaan mati, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," kata Hardi secara tertulis, Jakarta, Rabu (12/3/2025).
Selain itu, Hardi turut mengajak para orang tua untuk lebih memperhatikan generasi muda.
Ia menyoroti pentingnya membangun lingkungan yang positif agar anak-anak dan remaja tidak mudah terjerumus dalam pergaulan bebas serta bahaya narkoba.
"Mari kita bersama-sama menjaga anak-anak kita, arahkan mereka ke kegiatan yang bermanfaat, dan jauhkan dari pengaruh negatif," ujarnya.
Load more