Richel termasuk dalam ribuan wisudawan Universitas Mercu Buana yang duduk di Hall Nusantara, ICE BSD, Kabupaten Tangerang.
Richel juga menjadi wakil wisudawan untuk memberikan pidato mewakili teman-temannya.
"Saya berdiri di sini, bukan hanya berkat usaha saya sendiri, tetapi juga berkat doa dan dukungan orang-orang terdekat saya. Terutama kepada mama yang telah memberikan bimbingan dan doa yang tiada henti, saya bisa sampai di titik ini," terangnya.
Richel juga menyoroti bagaimana kampus memberikan ruang bagi pengembangan bakat mahasiswa.
Dalam perjalanan akademisnya, Richel berhasil menjadi bagian dari sejumlah kegiatan yang memacu potensi dirinya, baik dalam bidang akademik maupun non-akademik.
Bagi Richel, hari wisuda ini adalah sebuah titik awal, bukan akhir.
Meskipun telah meraih gelar sarjana, dia merasa perjalanan hidupnya baru saja dimulai.
Load more