"Itu tuh urusan per-kabinetan, urusan koalisi partai-partai, enggak ada sedikit pun ada urusan agenda Pilkada. Jadi tafsirnya tidak perlu dilebar-lebarkan," tandas dia.
Sebelumnya, Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mendadak menyambangi rumah Prabowo Subianto di Jalan Kertamegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024).
Pramono yang tiba sekira pukul 12.47 WIB itu nampak tak ditemani oleh calon Wakil Gubernur, Rano Karno.
Pramono pun menghiraukan awak media yang berkumpul tepat didepan pintu masuk rumah dari Prabowo Subianto.
Belum diketahui maksud tujuan dari Pramono datangi rumah dari Presiden RI terpilih itu. (agr/aes).
Load more