tvOnenews.com - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buru Ikram Umasugi dan Sudarmo telah selesai menjalani pemeriksaan. Pasangan dengan akronim IKHLAS ini merupakan calkada pertama yang melakukan pemeriksaan oleh tim dokter yang dimulai pada pukul 10.00 WIT, bertempat di RSUP Johannes Leimena Ambon, pada Minggu (1/9/2024).
Pemeriksaan kesehatan ini sendiri merupakan tahapan pilkada sebagaimana diatur dalam Keputusan KPU Nomor 1090 Tahun 2024 tentang Pedoman Teknis Pemeriksaan Kesehatan dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.
Tujuannya adalah untuk menilai status kesehatan kandidat serta mengidentifikasi kemungkinan adanya ketidakmampuan secara jasmani dan rohani yang dapat mengganggu kemampuan menjalankan tugas dan kewajibannya.
Usai menjalani pemeriksaan, Ikram Umasugi menjelaskan bahwa Kabupaten Buru membutuhkan pemimpin yang sehat jasmani dan rohani agar kerja-kerja pemerintahan kedepan berjalan secara baik dan tertanggungjawab.
"Sehat secara jasmani dan rohani itu penting agar energy kita dalam melakukan aktivitas pemerintahan berjalan baik serta keimanan kita kepada Allah SWT bisa memandu kita dalam menjalankan tugas-tugas daerah," demikian penjelasan Ikram Umasugi selaku Calon Bupati Buru periode 2024-2029.
Menurut Umasugi, Buru harus dibangun dengan pendekatan yang religius agar kebijakan pemerintah tidak keluar dari koridor. Selama ini banyak pejabat yang korupsi karena nilai-nilai agama itu hilang dari diri mereka.
"Krisis paling besar di daerah ini adalah krisis keteladanan karena pejabat publik di daerah ini tak lagi menjadikan agama sebagai landasan untuk dia bekerja," ujar Umasugi menegaskan.
Load more