Jakarta - Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta yang lebih dikenal dengan petugas pemadam kebakaran (Damkar) benar-benar totalitas saat membantu masyarakat Ibu Kota. Mereka bahkan tak segan membantu warga yang kehilangan gigi palsunya.
Seperti yang terjadi di Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu (22/1/2022). Petugas Damkar Sektor Kecamatan Pulogadung mendapat laporan ada warga yang membutuhkan bantuan mereka karena gigi palsunya masuk saluran pembuangan kamar mandi.
Satu pasukan Damkar mendatangi rumah warga tersebut di Jalan Kayu Jati 5, RT 03 RW 05, Kelurahan Rawamangun.
Menurut informasi pelapor, ketika korban hendak melakukan sikat gigi setelah ibadah subuh, gigi palsu tersebut lepas dan masuk pada saluran pembuangan sedalam 60 cm.
Pelapor yang kesulitan untuk mengambil gigi palsu tersebut langsung menghubungi pihak damkar untuk meminta pertolongan proses evakuasi pada pukul 07.16 WIB.
Petugas yang mendapatkan laporan tersebut langsung menuju lokasi dengan mengerahkan 4 orang personel.
Setelah kurang lebih 45 menit proses evakuasi berlangsung, gigi palsu tersebut berhasil dievakuasi petugas dan langsung diserahkan ke pemiliknya.
Load more