Dalam simulasi menyodorkan tiga nama bakal calon gubernur Papua, hasilnya pun Paulus Waterpauw dipilih sebanyak 45,7 persen, diurutan kedua ditempati Benhur Tomi Mano 26,9% dan Mathius Awoitauw 19,3% serta tidak ada pilihan sebanyak 8,1%.
Menurut Direktur Eksekutif Panel Survei Indonesia - Bagas Mahendra tingginya elektabilitas Paulus Waterpauw ada hubungan yang signifikan dengan keinginan mayoritas masyarakat Papua. "Sebesar 82,6 persen menginginkan sosok gubernur papua yang sudah memiliki pengalaman dalam memimpin birokrasi terutama pada tingkatan provinsi untuk bisa lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan tata kelola pemerintahan yang baik atau good governance," ungkap Bagas di Jakarta pada Kamis (1/8).
Seperti diketahui Paulus Waterpauw adalah pembuat kisah sejarah bagi masyarakat Papua, begitu juga tentang karier yang dicapai orang asli Papua di negeri ini.
Karier Paulus tidak hanya cemerlang di kepolisian tetapi juga berkibar di pemerintahan sipil.(chm)
Load more