Direktur Bisnis Jasa Keuangan Pos Indonesia Haris menambahkan, sebagai BUMN tidak hanya berorientasi pada bisnis saja, tetapi misi sosial.
"Kami mendukung dan ikut mensosialisasikan bahwa filateli itu merupakan hobi yang positif, mungkin anak-anak kita nggak tahu filateli itu apa, makanya kita gaungkan ini, dan mencerdaskan bangsa," tambah Haris.
Hal senada juga diungkapkan Asosiasi Filateli Indonesia Teguh Wira Adikusuma, menurutnya pameran dan kompetisi Filateli bertaraf internasional ini dapat membawa Indonesia lebih maju di bidang Filateli.
Sebagai informasi, Filateli merupakan aktivitas mengumpulkan prangko atau benda pos lainnya, semakin tua usia benda-benda tersebut, maka makin bernilai harganya. Pada gelaran Filateli yang digelar di Pos Bloc Jakarta 3-7 Juli 2024, sebanyak 26 negara telah menjadi peserta kompetisi dan 32 negara ikut sebagai peserta pameran.
“Jurinya sudah terakreditasi untuk meningkatkan kualitas koleksi, peserta paling banyak indonesia, kemudian ada Thailand juga banyak, ada China Taipei, China, India, dan lain-lain,” jelas Teguh.
Dalam pameran tersebut, menampilkan prangko pertama di dunia dan di Indonesia, prangko Hindia Belanda termahal dan koleksi prangko terbaik di dunia
Load more