News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Cara Mengecek Kartu BPJS Kesehatan Aktif atau Tidak, Cek di Sini

Penting untuk selalu mengecek kartu BPJS Kesehatan aktif atau tidak. Sebab, jika nomer kartu BPJS Kesehatan tidak aktif, peserta tidak bisa melakukan pembayaran
  • Reporter :
  • Editor :
Kamis, 21 Maret 2024 - 05:15 WIB
Ilustrasi - Kartu BPJS Kesehatan
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com – Penting untuk selalu mengecek kartu BPJS Kesehatan aktif atau tidak. Sebab, jika nomer kartu BPJS Kesehatan tidak aktif, maka peserta tidak bisa melakukan pembayaran berbagai layanan kesehatan yang dijamin pemerintah.

Selain memudahkan peserta mendapat layanan kesehatan di Rumah Sakit, memastikan kartu BPJS Kesehatan aktif atau tidak juga memudahkan peserta dalam melakukan pengecekan berkala, seperti mengecek tagihan iuran dan membayar iuran

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Lalu bagaimana cara mengecek kartu BPJS aktif atau tidak, berikut panduan dan langkah-langkah yang bisa dilakukan peserta BPJS Kesehatan

Cara Cek BPJS Kesehatan dengan Aplikasi Mobile JKN

1. Unduh aplikasi Mobile JKN dari App Store atau Google Play

2. Login ke aplikasi menggunakan akun BPJS Kesehatan

3. Pilih menu ‘Peserta’

4. Masukan nomor tanda penduduk atau NIK dan jenis kartu

5. Klik tombol ‘Cari’ untuk menampilkan nomor BPJS Kesehatan

                                                                         Ilustrasi

Cara Cek BPJS Kesehatan Melalui NIK

1. Buka laman resmi BPJS Kesehatan

2. Pilih menu ‘Cek Nomor BPJS Kesehatan”

3. Masukan NIK

4. Klik Tombol ‘Cari’

5. Tunggu hingga nomor BPJS muncul di layar

Cara Cek BPJS Kesehatan Melalui SMS Gateway

1. Buka aplikasi pesan di gawai

2. Ketika nomer NIK (spasi) nomer NIK

3. Kirim pesan ke nomor 087775500400

4. Tunggu beberapa saat, nomor BPJS Kesehatan akan dikirim melalui sms

Cara Mengecek BPJS Kesehatan Melalui Chika

1. Pertama, tentukan layanan Chika yang akan digunakan  (WhatsApp, Telegram, atau Facebook

    Messenger)

2. Klik menu chat dengan Chika dan pilih ‘Cek Status Peserta’

3. Kemudian masukan nomor BPJS Kesehatan

4. Masukan tanggal lahir, status kepesrtaan BPJS Kesehatan pun akan ditampilkan

                                                              Ilustrasi

Cara Mengecek Nomor BPJS Kesehatan Melalui Care Center BPJS Kesehatan

1. Hubungi call cebter BPJS Kesehatan di nomor 165

2. Sebutkan NIK,tanggal lahir dan nama lengkap

3. Tunggu beberapa saat dan petugas akan memberikan informasi secara langsung status kartu BPJS

Cara Cek BPJS Kesehatan ke Kantor Cabang BPJS

1. Datangi kantor Cabang BPJS Kesehatan terdekat

2. Ambil Nomor antrian untuk menunggu giliran

3. Sampaikan ke petugasuntuk cek nomor BPJS Kesehatan dengan menyebutkan NIK

4. Petugas akan langsung memberikan informasi

Banyaknya manfaat yang bisa dirasakan masyarakat saat memiliki kartu BPJS Kesehatan, salah satunya mendapat keringanan biaya di Rumah Sakit, maka penting untuk selalu melakukan pengecekan secara berkalo aktif atau tidaknya kartu BPJS Kesehatan.

Apalagi, mendaftar BPJS Kesehatan menjadi langkah penting untuk melindungi diri dan keluarga dari risiko finansial akibat biaya kesehatan yang tinggi.

Manfaat Memiliki Kartu BPJS Kesehatan

1. Akses Layanan Kesehatan

Memiliki kartu BPJS Kesehatan, memungkinkan dapat mengakses berbagai layanan kesehatan yang disediakan oleh fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, mulai dari pemeriksaan rutin hingga perawatan lanjutan.

2. Biaya Kesehatan Terjangkau

Dengan Kartu BPJS Kesehatan, peserta bisa merasakan pengurangan beban biaya kesehatan karena hanya perlu membayar iuran yang telah ditentukan sesuai dengan program yang dipilih.

3. Perlindungan Financial

Kartu BPJS Kesehatan memberikan perlindungan finansial yang signifikan saat peserta BPJS Kesehatan menghadapi keadaan darurat atau membutuhkan perawatan medis intensif, dimana sebagian besar biaya pengobatan ditanggung.

4. Program Pencegahan dan Promosi Kesehatan

BPJS Kesehatan tidak hanya menyediakan layanan pengobatan, tetapi juga menawarkan program-program pencegahan dan promosi kesehatan, seperti imunisasi, pemeriksaan kesehatan berkala, dan edukasi kesehatan. Program ini membantu Anda menjaga kesehatan dan mencegah penyakit.

5. Akses ke Program Khusus

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

BPJS Kesehatan juga menawarkan program-program khusus untuk kelompok-kelompok tertentu, seperti program Jaminan Kesehatan Nasional untuk Lansia (JKLN) dan Jaminan Kesehatan Nasional untuk Penyandang Disabilitas (JKN-PD). Program ini memberikan perlindungan kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan mereka. (mii)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT