Adalah imam Januar (35) yang membimbing pemuda di desanya untuk serius menjadi YouTuber. Imam sendiri belajar YouTube secara otodidak.
"Awalnya iseng tapi kok menghasilkan uang banyak. Alhamdulillah," kata Imam.
Aset imam dari hasil YouTube pun tidak main-main. Selain tabungan ratusan hingga miliaran rupiah, imam juga memiliki beberapa harta tak bergerak seperti tanah, sawah, rumah, dan toko.
Imam pun mengajak pemuda di desanya untuk mengikuti jejaknya. Imam membimbing mereka mulai dari nol hingga menghasilkan ratusan juta rupiah.
Para pemuda di desa ini biasanya selepas SMP atau SMA mengadu nasib di Bali dan pulau lain di Indonesia.
"Bahkan banyak juga yang menjadi pengangguran. Namun sejak menjadi youtuber, mereka punya penghasilan setiap bulannya," kata imam. (Sinto Sofiadin/act)
Load more