news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Marc Marquez dan Francesco Bagnaia.
Sumber :
  • MotoGP

Francesco Bagnaia Ngaku Ketiban Untung Gara-gara Marc Marquez Kecelakaan di MotoGP Spanyol 2025

Francesco Bagnaia selaku rider Ducati Lenovo mengaku ketiban untung usai rekan setimnya yakni Marc Marquez mengalami kecelakaan di MotoGP Spanyol 2025.
Selasa, 29 April 2025 - 08:55 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Francesco Bagnaia selaku rider Ducati Lenovo mengaku ketiban untung usai rekan setimnya yakni Marc Marquez mengalami kecelakaan di MotoGP Spanyol 2025.

Francesco Baganaia dan para pembalap kelas premier belum lama ini telah menyelesaikan rangkaian balapan seri kelima MotoGP Spanyol 2025, yang berlangsung di Sirkuit Jerez pada Minggu (27/4/2025) malam WIB.

Hasilnya Alex Marquez selaku rider Gresini Racing berhasil menjadi yang tercepat dan meraih podium tertinggi di Jerez.

Kemudian ada Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) yang meraih podium kedua dan ketiga.

Sedangkan Marc Marquez yang menjadi salah satu rider yang diunggulkan menang nyatanya harus mengalami nasib sial.

Pembalap berjuluk The Baby Alien itu memulai balapan dari pole position di MotoGP Spanyol 2025.

Namun sayangnya, Marc Marquez gagal mempertahankan dominasinya karena mengalami crash ketika balapan baru berjalan dua lap usai kehilangan keseimbangan.

Meski demikian The Baby Alien mampu bangkit dan kemudian finis di urutan ke-12 sehingga masih bisa meraup poin.

Akan tetapi, kecelakaan yang dialami oleh Marc Marquez ternyata memberikan keuntungan tersendiri bagi Francesco Bagnaia selaku rekan setimnya.

Pasalnya rider yang akrab disapa Pecco ini bisa finis di P3 sehingga dintungkan pada posisi klasemen yang membuatnya kian memperpendek jarak poin dari duo Marquez yakni Alex dan Marc.

"Bagaimanapun, ini adalah posisi ketiga yang, berkat kecelakaan Marc, memungkinkan saya mempersempit jarak dengan pimpinan klasemen kejuaraan," ucap Pecco, dilansir dari laman Ducati.

Pecco saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan total 120 poin atau selisih 20 poin dari Alex Marquez yang memimpin klasemen sementara MotoGP 2025.

Di sisi lain, tetap saja Pecco mengaku kurang senang dengan performanya usai diasapi Alex Marquez yang menjadi juara di MotoGP Spanyol 2025.

"Hari ini saya tidak dapat mengeluarkan semua potensi dari motor ini, dan sejauh ini saya belum senang," kata Francesco Bagnaia.

Pembalap asal Italia tersebut memang masih belum bisa menemukan performa yang stabil musim ini dengan motor Desmosideci GP 25.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral