Petenis putra Indonesia Lucky Candra Kurniawan.
Sumber :
  • (ANTARA/HO-Tenis Indonesia/Dwi Ari Setyadi)

Jelang Piala Davis Indonesia, 10 Petenis Putra Ikuti Seleksi

Rabu, 4 Januari 2023 - 12:03 WIB

Jakarta - Sepuluh petenis putra mengikuti seleksi tim Piala Davis Indonesia yang digelar di lapangan tenis Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 3-7 Januari 2023.

Ketua Bidang Pembinaan Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PP Pelti) Suharyadi mengatakan empat terbaik dari 10 petenis putra yang mengikuti seleksi akan masuk dalam tim Piala Davis.

Sepuluh peserta seleksi dibagi dalam dua grup. Grup Yistedjo Tarik terdiri dari Lucky Candra Kurniawan, David Agung Susanto, Achad Imam Maruf, Renaldi Aqila Arifadli Salim, dan Ega Uneputy.

Sementara, Grup Atet Wijono dihuni Tegar Abdi Satrio Wibowo, Anthony Susanto, Claudio Renardi Lumanauw, Rifqi Sukma Ramadhan, dan Jeremy Nahor.

"Mereka akan bermain round robin, saling ketemu di grup hingga mengerucut, muncul empat terbaik yang akan mendampingi Christopher Rungkat, Muhammad Rifqi Fitriadi dan Nathan Anthony Barki yang telah berada di tim Piala Davis," kata Suharyadi dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.

Lebih lanjut, peraih emas ganda campuran Asian Games 1990 itu mengatakan bahwa seleksi tersebut merupakan tahap lanjutan dari pemanggilan 16 petenis putra nasional sejak akhir tahun silam.

"Pemain juga telah menjalani tes fisik pekan lalu dan nantinya akan ada uji coba ikut dua turnamen ITF World Tennis Tour M15 di Jakarta, pertengahan Januari," ujar Suharyadi.

Adapun tim Piala Davis Indonesia bakal melakoni laga hidup mati, Play Off Grup ll menghadapi tuan rumah Vietnam pada 4-5 Februari 2023.

Hanya kemenangan yang bisa menyelamatkan regu putra Merah Putih dari degradasi ke Grup lll Zona Asia Oseania, kasta terendah dalam sejarah negeri ini di ajang perebutan lambang supremasi tenis beregu putra dunia itu.

Sementara seleksi tim Piala Davis yang berlangsung dalam pengawasan duet pelatih Bonit Wiryawan dan Sulistyo Wibowo tengah berjalan, para petenis yang telah menghuni tim Piala Davis saat ini sedang mengikuti rangkaian pertandingan.

"Rifqi tengah berada di Monastir, Tunisia ikut turnamen ITF M15 sejak akhir tahun lalu. Sedangkan Christo tampil di ATP Challenger Bangkok mulai Minggu ini. Sementara Nathan Barki masih menjalani program latihan bersama personal-coachnya di Singapura," ujar Suharyadi. (ant/mii)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral