- Photo: Amiriyandi/InfoPublik.id
PEPARNAS XVII 2024 dapat Pujian Setinggi Langit, Disebut Jadi Standar Baru Multievent Disabilitas Asia Tenggara
Hanya berjarak dua tahun sejak ASEAN Para Games 2022, saya bisa melihat perubahan positif yang sangat signifikan," tambahnya.
Ia berharap, ajang PEPARNAS XVII menjadi percontohan bagi negara-negara lain di Asia Tenggara yang hendak menggelar ajang multievent olahraga disabilitas.
Apalagi, selama ini, kerja sama antarnegara di regional ini sudah bekerja sama dengan baik untuk memajukan olahraga Paralimpiade.
"Jadi, saya berharap ini menjadi standar baru di level internasional untuk mempersiapkan ajang-ajang Paralimpiade," ujarnya.
"Dunia akan melihat bagaimana kolaborasi bagus yang sudah terjalin antarnegara ASEAN dan Indonesia bisa pusat dari olahraga Paralimpiade,” tukasnya lagi.
Kemegahan Upacara Pembukaan PEPARNAS XVII
Titik awal dari ketakjuban perempuan asal Bangkok, Thailand, itu muncul saat menghadiri secara langsung agenda Upacara Pembukaan PEPARNAS XVII yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (6/10/2024).