Pemain voli putra tim nasional Filipina Noel Kampton melakukan spike dalam pertandingan menghadapi Vietnam di ajang SEA V League 2023..
Sumber :
  • ANTARA/FAJAR SATRIYO

Indonesia Juara Seri Pertama SEA V League, Menpora Beri Apresiasi

Senin, 24 Juli 2023 - 13:56 WIB

tvOnenews.com - Prestasi timnas voli putra Indonesia di ajang SEA V League 2023 mendapat apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo.

Dalam kejuaraan tersebut, tim asuhan Jiang Jie ini berhasil menjadi juara putaran pertama setelah mengalahkan timnas Thailand di laga puncak.

"Selamat kepada Timnas Indonesia, yang kembali menorehkan prestasi di level internasional, menjadi Juara SEA V League 2023," kata Menpora Dito, dikutip dari laman resmi Kemenpora RI, Senin.

"Tidak lupa kepada PP PBVSI saya ucapkan terima kasih yang telah membina para atlet menjadi talenta berprestasi. Pemerintah akan terus men-support baik untuk pembinaan maupun infrastruktur yang memadai."

Selain itu, Menpora Dito juga mendukung Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Bola Voli 2025.

Menurut dia, kesempatan ini bisa membuat voli Indonesia semakin berkembang dan meningkatkan kualitas.

"Indonesia akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia pada tahun 2025, sangat kita dukung, dan mari semua pihak mendukung. Dengan prestasi bola voli kita saat ini baik yang putra maupun putri, sudah sepantasnya kita menjadi tuan rumah," ujar Menpora.

"Kali ini merupakan awal yang baik untuk menuju prestasi dunia. Sebagai kata akhir, terima kasih kepada seluruh suporter Timnas, baik yang datang langsung maupun yang jutaan melalui TV dan HP, doa dan dukungan kalian semua sangat berarti bagi kemenangan Indonesia."

Pertemuan tuan rumah Indonesia melawan Thailand dimenangi Indonesia dalam empat set dengan keunggulan 3-1 di mana set pertama dimenangi oleh Thailand dengan skor 21-25. Adapun untuk set kedua hingga keempat Indonesia berhasil menekuk Thailand dengan skor 25-17, 25-23, dan 27-25. (ant/fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral