Peluncuran jersey baru Rans Cilegon FC.
Sumber :
  • viva

Wow ,11 Sponsor Terpampang di Jersey Baru Rans Cilegon FC

Selasa, 21 September 2021 - 12:10 WIB

Jakarta - Menyongsong bergulirnya Kompetisi Liga 2 musim ini, selebritas ternama Raffi Ahmad meluncurkan jersey anyar milik klubnya Rans Cilegon FC dengan  memamerkan 4 desain dan warna. Rans Cilegon FC siap mengarungi musim baru kompetisi kasta kedua ini dengan optimis.

Berlangsung di Showroom Prestige Pluit,Jakarta Utara Senin (20/9/2021) Acara Launching Kostum Bertajuk "Jersey For Everyone" ini digelar secara meriah.

Tak tanggung-tanggung, guna mengarungi debut barunya di musim kompetisi kasta kedua musim ini, RANS meluncurkan empat jersey anyar mereka. Sederet sponsor pun terpampang di dada dan punggung kostum, Terbukti ada 11 sponsor menghiasi seragam pasukan Bambang Nurdiansyah ini.

Pada jersey kandang, Rans Cilegon FC memilih paduan antara warna biru dongker dengan ungu, sementara pada jersey kedua menggunakan warna putih.

Selain jersey home dan away klub milik Raffi Ahmad juga me-launching jersey ketiga yang berwarna dominan hitam, serta jersey altetnatif bernuansa hijau.

Sementara penjaga gawang memakai dua warna terang yaitu kuning dan merah kombinasi ungu dipilih jadi warna seragamnya.

Secara keseluruhan jersey tersebut memiliki makna yang cukup dalam yakni "Keabadian".

"Filosofi yang kita punya itu adalah burung phoenix. Kenapa phoenix? Karena dia bisa hidup bertahun-tahun bahkan beribu tahun, ketika dia membakar dirinya dia bisa hidup lagi, jadi abadi," Ujar Raffi Ahmad.

Untuk produsen jersey, manajemen Rans Cilegon FC memilih aparel Hundred yang diklaim Raffi memiki tingkat kenyamanan luar biasa saat dipakai.

"Untuk jersey Rans Cilegon FC sendiri, kita menggunakan bahan yang sangat nyaman. Pokoknya ini akan sangat nyaman untuk para pemain," Ungkap Raffi.

Managemen Rans Cilegon FC  berharap jerseynya dapat diterima dengan baik dan masuk ke dalam semua segmen. Hal ini direalisasikan dengan besarnya antusiasme pendukung RANS CFC dalam menanti official jersey tersebut.(crep/bagus/rif)

 


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:06
02:51
02:26
08:43
04:19
03:01
Viral