- YouTube/Mobile Legend: Bang Bang Indonesia (tangkapan layar)
Daftar Juara Turnamen eSports MSC Dari Tahun ke Tahun, Tim Asal Indonesia Pernah?
Setahun absen, turnamen MSC kembali digelar pada 2021 dan dimenangkan oleh Execration tim asal Filipina.
Dan juara terbaru turnamen MSC 2022 yang baru saja selesai hari Minggu (19/6) kemarin berhasil diraih oleh RSG PH asal Filipina. RSG PH berhasil mengalahkan RRQ Hoshi di Grand Final dengan skor 4-0.
Berikut daftar lengkap juara, runner-up, dan peringkat ketiga (berturut-turut) turnamen eSports MSC dari tahun ke tahun:
2017: IDONOTSLEEP (Thailand), Salty Salad (Filipina), Solid Gaming Alpha (Filipina).
2018: Aether Main (Filipina), Digital Devils Pro Gaming (Filipina), RRQ.O2 (Indonesia).
2019: ONIC Esports (Indonesia), Louvre Esports (Indonesia), ArkAngel (Filipina).
2020: Tidak ada kompetisi karena pandemi covid-19.
2021: Execration (Filipina), Blacklist International (Filipina), EVOS Legends (Indonesia).
2022: RSG Philippines, RRQ Hoshi (Indonesia), Omega Esports (Filipina). (Mzn)