news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Marc Klok, Gabriel Martinelli, Nova Arianto.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com | Persib Bandung - X @akankwase - Kitagaruda.id

Top 3 Sport 10 Januari: Nova Arianto Dicoret John Herdman, hingga Gabriel Martinelli Dikecam Habis-habisan

Top 3 Sport Sabtu, 10 Januari 2026: dicoretnya Nova Arianto, kontroversi Gabriel Martinelli di Premier League, dan kisah sukses Marc Klok bersama Persib Bandung.
Sabtu, 10 Januari 2026 - 08:34 WIB
Reporter:
Editor :

Insiden tersebut memancing emosi pemain Liverpool dan berujung kartu kuning bagi Martinelli.

Legenda Manchester United, Gary Neville dan Roy Keane, melontarkan kritik keras dan menyebut tindakan itu memalukan.

Mereka menilai situasi cedera tidak boleh dijadikan ajang tekanan psikologis di lapangan.

Di sisi lain, Mikel Arteta memilih membela anak asuhnya dan menegaskan tak ada niat buruk dari Martinelli.

Meski laga berakhir tanpa gol, insiden tersebut justru menjadi topik utama pembicaraan usai pertandingan.

Puncak Karier Marc Klok di Persib

Pemain Persib Bandung, Marc Klok
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

Media Belanda menilai keputusan Marc Klok meninggalkan Eropa justru membawanya ke puncak karier di Indonesia.

Nos.nl menyebut Klok sebagai warga Belanda tanpa darah Indonesia pertama yang menjadi figur penting Timnas Indonesia.

Awalnya, Klok nyaris tak mengenal sepak bola Indonesia dan bahkan terkejut dengan atmosfer profesional di dalamnya.

Kariernya mulai menanjak sejak membela PSM Makassar, tempat ia belajar memahami kultur sepak bola lokal.

Popularitasnya melonjak drastis, menjadikannya salah satu ikon liga dengan daya tarik luar biasa.

Keputusan pindah ke Persib Bandung disebut sebagai langkah paling berani sekaligus menentukan dalam hidupnya.

Di Bandung, Klok tak hanya menjadi pengatur permainan, tetapi juga simbol kepemimpinan di lapangan.

Bagi media Belanda, Persib adalah panggung tempat Klok menemukan identitas, rumah, dan performa terbaiknya.

(udn/asl/tsy)

Berita Terkait

1
2
Tampilkan Semua

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:01
05:20
03:42
28:51
12:19
16:55

Viral