Para atlet saat berlaga di Stadion Joyokusumo Pati, Jumat (11/2/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Abdul Rohim

Ratusan Atlet se-Jawa Tengah Ikuti Kejurprov Atletik Kelompok Umur di Pati

Jumat, 11 Februari 2022 - 11:51 WIB

Pati, Jawa Tengah – Kejuaraan Atletik Kelompok Umur tingkat Provinsi (Kejurprov) Jawa Tengah 2022 digelar di lintasan atletik Stadion Joyokusumo Pati, Jumat (11/2/2022) dan sabtu (12/2/2022).

Technical Delegate PASI Jawa Tengah, Budi Laksana mengatakan, peserta Kejuaraan Atletik Kelompok Umur tingkat Provinsi (Kejurprov) Jawa Tengah 2022 ini ada yang mewakili klub, daerah, bahkan sekolah, dan PPLP Jateng.

"Mayoritas mewakili PASI daerahnya, ada 20 tim, lainnya 11 klub dan sembilan sekolah. Ada juga satu tim dari PPLP Jateng dan satu tim lagi atas nama Disporapar Kabupaten Magelang," kata Budi Laksana, jumat (11/2/2022), . 

Kejurprov Atletik Jawa Tengah 2022 yang diikuti sebanyak 544 atlet ini dibagi menjadi tiga kelompok umur (KU), yakni kelompok Under 13, kelompok Under 16, dan kelompok Under 19.

Terdapat lima perlombaan dalam KU Under 13, yakni lari 80 meter, lari 1.000 meter, lompat jauh, lempar turbo, dan lari estafet 5 x 80 meter.

Untuk KU Under 16 terdiri atas lari 100 meter, lari 400 meter, lari 1.500 meter, jalan cepat 3.000 meter, tolak peluru, lompat jauh, dan lompat tinggi.

Sedangkan kelompok umur Under 19 meliputi lari 100 meter, lari 400 meter, lari 1.500 meter, jalan cepat 3.000 meter, lari 110 meter gawang, tolak peluru, lompat jauh, lompat tinggi, dan lompat jangkit.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral