Ilustrasi - doa menyembelih hewan kurban..
Sumber :
  • Pixabay

Bacaan Doa Menyembelih Hewan Kurban, Baca Takbir Tiga Kali dan Tahmid Sekali

Sabtu, 9 Juli 2022 - 15:54 WIB

Jakarta – Pemerintah menetapkan hari raya Idul Adha 2022 jatuh pada hari Minggu, 10 Juli 2022. Salah satu hal penting dari perayaan Hari Raya Idul Adha adalah penyembelihan hewan kurban. Namun dalam penyembelehan hewan kurban itu harus diiringi dengan doa.

Dikutip dari laman Baznaz, diriwayatkan Nabi SAW sealu melakukan ibadah kurban pada bulan Dzulhijjah. Selain itu, perintah untuk mengerjakan Kurban juga terdapat dalam Al Quran.

"Maka dirikanlah salat karena Tuhanmu; dan bekurbanlah". (Surah Al-Kautsar: 2)

Kendati demikian, hukum berkurban bagi umat Muslim hukumnya sunnah muakkadah yaitu ibadah yang sangat dianjurkan.

Nabi Muhammad SAW belum pernah meninggalkan ibadah kurban sejak disyariatkannya sampai beliau wafat.

Ketentuan melakukan kurban sebagai sunnah muakkadah dikukuhkan oleh Imam Malik dan Imam al-Syafi`i.

 Sedangkan Imam Abu Hanifah memiliki pendapat bahwa ibadah kurban bagi masyarakat yang mampu dan tidak dalam keadaan safar (bepergian), hukumnya adalah wajib. (Ibnu Rusyd al-Hafid: tth: 1/314).

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral