- Freepik.com
Cara Tepat Memilih Menu Buka Puasa
Selanjutnya buah-buahan adalah makanan buka puasa yang sehat karena mengandung air, gula alami, vitamin, dan mineral. Beberapa buah yang direkomendasikan untuk menemanimu berbuka puasa adalah seperti buah melon, semangka, jeruk manis dan juga buah nanas, karena buah tersebut memiliki kadar air yang banyak dibandingkan dengan buah lainnya.
Selain itu, sayur sop juga dianggap sebagai makanan buka puasa yang sehat karena mengandung banyak cairan sekaligus menjadi sumber energi dan berbagai nutrisi penting bagi tubuh kamu.
2. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh
Setiap hari tubuh membutuhkan 2 liter air atau sekitar 8 sampai 10 gelas, supaya bisa berfungsi dengan baik dan tetap terjaga kesehatannya. Kebutuhan ini tidak berubah walaupun kita sedang berpuasa. Buka puasa yang sehat dapat dilakukan dengan minum air secukupnya.
Salah satu tips berbuka puasa untuk memenuhi kebutuhan cairan adalah mengonsumsi makanan yang banyak mengandung air, seperti sup atau buah-buahan. Kebutuhan cairan ini harus dipenuhi secara berkala sejak berbuka hingga sahur.
3. Mengatur Waktu Makan
Cara berbuka puasa yang benar adalah dengan membagi waktu makan menjadi dua sesi. Jika kita langsung memenuhi perut yang kosong seharian secara sekaligus, ini bisa memicu terjadinya gangguan pencernaan dan membuat kadar gula dan tekanan darah melonjak.
Buka puasa yang sehat bisa dilakukan dengan memberikan jeda sekitar 20 menit di antara dua sesi makan, mulailah dengan makanan pembuka, seperti buah atau sup.
Setelah itu, sebaiknya kita menjalankan ibadah sholat magrib terlebih dahulu sebelum menyantap makan hidangan utama yang cukup berat.Cara berbuka yang benar akan membuat makanan lebih mudah dicerna oleh tubuh kamu.