Article Article
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

Lagi Sibuk Urus Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia, Erick Thohir Tegaskan Masjid Tak hanya Tempat Ibadah tapi...

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berbicara peran masjid sebelum mengungkap kabar skuad Timnas Indonesia terbang ke Australia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Senin, 17 Maret 2025 - 15:53 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berbicara peran masjid di tengah kesibukannya mengurus Timnas Indonesia menjelang lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebagai Ketua Umum PSSI, Erick Thohir kini fokus mempersiapkan skuad Timnas Indonesia kembali melakoni laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia melawat ke Australia dalam laga lanjutan yang digelar di Stadion Allianz, Sydney, Australia pada Kamis (20/3/2025).

Erick Thohir memastikan skuad Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Patrick Kluivert sudah berangkat menuju Sydney, Australia.

Erick Thohir Lepas Timnas Indonesia Terbang ke Australia

Ketum PSSI Erick Thohir
Ketum PSSI Erick Thohir
Sumber :
  • ANTARA

 

"Bismillah, saya melepas para pemain kita dan tim kepelatihan hari ini untuk memastikan persiapan bisa maksimal," ungkap Erick Thohir dilansir tvOnenews.com dari laman PSSI, Senin (17/3/2025).

Skuad Timnas Indonesia terbang ke Australia pada Minggu (16/3/2025) malam hari. Mereka mulai mempersiapkan prosesi latihan di bawah nahkoda Patrick Kluivert dan jajarannya.

Ketua Umum PSSI itu mengungkapkan, kondisi para pemain Timnas Indonesia tidak mengalami kendala apa pun.

"Persiapan para pemain dan juga ofisial kita agar keberangkatan dan kedatangan pemain bisa baik. Tidak ada yang cedera," terang dia.

"Strategi semua skuad menuju Sydney juga baik. Kita lihat semoga semuanya lancar saat bertanding," sambung dia.

Ia menyampaikan hal ini karena Timnas Indonesia pada putaran pertama grup C ditahan imbang oleh Australia dengan skor 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Namun demikian, di tengah kesibukannya berjibaku dengan Timnas Indonesia, Erick Thohir membicarakan peran masjid.

Erick Thohir Ungkap Peran Masjid

Sebagai Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), Erick Thohir menegaskan masjid tidak sekadar tempat ibadah, tetapi juga berfungsi untuk pusat pemberdayaan masyarakat.

"Masjid bukan sekadar tempat untuk beribadah, lebih dari itu masjid harus bisa memberikan manfaat yang lebih besar untuk masyarakat dan kehidupan di sekitarnya," kata Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya dikutip tvOnenews.com dari Instagram @erickthohir, Senin.

Menteri BUMN itu membandingkan peran masjid di zaman Rasulullah SAW juga beragam, seperti pusat aktivitas diskusi seputar perekonomian, politik yang konstruktif.

"Zaman Rasulullah, masjid ini tidak hanya buat beribadah, tapi bagaimana juga menjadi bagian pembangunan karakter masyarakat sekitarnya. Apakah tempat untuk diskusi ekonomi, diskusi politik, tapi politiknya jangan yang ghibah, mesti yang menerangkan," terang dia.

"Jangan yang saling menjelek-jelekkan. Justru politik yang memberikan solusi buat umat," tukasnya.

Sebagai informasi tambahan, Erick Thohir selain memfokuskan Timnas Indonesia melawan Australia, anak asuh Patrick Kluivert akan menjamu Bahrain.

Timnas Indonesia kontra Bahrain akan digelar di SUGBK, Senayan, Jakarta pada Selasa (25/3/2025), Kick Off pukul 20.45 WIB.

(hap)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:07
01:05
01:10
03:06
02:26
01:27

Viral