Mantan pemain Timnas Indonesia sekaligus legenda Persib Bandung, Supardi Nasir sedang berdoa.
Sumber :
  • Instagram/@persib

Kisah Eks Pemain Timnas Indonesia Supardi Nasir, Legenda Persib Akui Ketagihan Belajar Agama Berkat Ustaz Khalid Basalamah

Selasa, 12 November 2024 - 18:19 WIB

Setelah itu, pemain kelahiran Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung ini kembali membela Timnas Indonesia pada 2014 silam.

Pada 2014, Supardi juga bermain untuk Piala AFF. Ia telah mencatatkan 21 pertandingan bertaraf internasional saat membela Garuda.

Supardi kebetulan juga telah membela Persib Bandung sejak 2012 sampai 2015. Meski harus tetap keluar dari Maung Bandung pada 2016.

Setelah itu, Persib kembali meminang Supardi dari 2017 hingga 2022. Kiprahnya inilah membuat sang kiper dinobatkan sebagai legenda di Maung Bandung.

Uniknya, pemain yang membela Nusantara United itu mengutarakan kisah perjalanannya yang semakin mantap hijrah. Kebutuhan spiritualnya semakin tebal saat di Persib Bandung.

Ia menyebutkan bahwa rekannya di Persib Bandung, Muhammad Ridwan sering satu kamar baik sebelum atau setelah pertandingan. Ini menjadi awal mula mulai sadar betapa pentingnya sebagai sosok yang religius.

Ia sering belajar bersama Muhammad Ridwan tentang ilmu agama Islam. Bahkan, sahabatnya menjadi guru terbaik saat dirinya berproses mendapat kedamaian hidupnya.

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral