Ustaz Adi Hidayat bocorkan amalan zikir setelah shalat Tahajud dan sebelum Subuh.
Sumber :
  • Kolase tangkapan layar YouTube Adi Hidayat Official & IstockPhoto

Usai Shalat Tahajud dan Sebelum Subuh Isi Zikir ini 40 Kali, Ustaz Adi Hidayat Sebut Dapat Perlindungan dari Allah SWT

Senin, 14 Oktober 2024 - 03:23 WIB

tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat membagikan bacaan zikir yang paling tepat diamalkan setelah shalat Tahajud.

Ustaz Adi Hidayat mengatakan amalan zikir ini juga dibaca sebelum shalat Subuh selain pada waktu shalat Tahajud.

Ustaz Adi Hidayat menyampaikan zikir setelah shalat Tahajud ini dibaca 40 kali pada waktu sepertiga malam.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, bacaan zikir ini agar seorang mukmin selalu berinteraksi dengan Al-Quran setelah shalat Tahajud.

"Ayat ini menjadi inspirasi untuk kita semua dan dibaca di setiap kehidupan, termasuk ketika hendak berinteraksi dengan Al-Quran," ungkap Ustaz Adi Hidayat dikutip dari kanal YouTube Ilmu Akhirat, Senin (14/10/2024).

Ilustrasi mengisi amalan zikir setelah shalat Tahajud dan sebelum Subuh
Sumber :
  • Istockphoto

 

Pendakwah berstatus sebagai Direktur Quantum Akhyar Institute tersebut berharap agar bacaan zikir berasal dari ayat Al-Quran ini rutin diamalkan setiap waktu shalat Tahajud dan Subuh.

UAH sapaan akrabnya mengatakan amalan zikir tersebut diambil dari kisah Nabi Yunus AS yang harus dibaca sebanyak 40 kali.

Ia menuturkan kisah Nabi Yunus AS saat berada di dalam perut ikan paus selalu mengamalkan ayat suci Al-Quran tersebut.

Ia menjelaskan Nabi Yunus AS tidak pernah berhenti mengamalkan ayat suci Al-Quran selama 40 hari di perut ikan paus.

Dari 40 hari tersebut membuat bacaan zikir setelah Tahajud dan sebelum Subuh diamalkan 40 kali.

Kala itu Nabi Yunus AS selalu meminta perlindungan kepada Allah SWT sambil mengamalkan zikir tersebut.

Maka, Ustaz Adi Hidayat membocorkan amalan zikir tersebut menjadi Doa Nabi Yunus AS dari Surat Al-Anbiya Ayat 87 sampai ayat 88.

"Doa ini menjadi bacaan zikir Nabi Yunus termaktub dari Quran. Surat Al-Anbiya dari ayat 87 sampai 88 berasal kisah Nabi Yunus AS," katanya.

Dari dua ayat Surat Al-Anbiya, pendakwah kelahiran asal Pandeglang tersebut agar seorang mukmin selalu menyambungkan pikirannya kepada Allah SWT di waktu Tahajud dan fajar shadiq.

Ia menjamin segala hajat terkabulkan khususnya bagi yang selalu ingin dilindungi oleh Allah SWT dalam setiap kondisinya.

"Kita punya keinginan untuk mendapatkan kesuksesan dari segi pekerjaan atau juga kita bisa menyelesaikan berbagai gangguan masalah di kehidupan, itu bisa semuanya pada keutamaan dirasakan kita," jelasnya.

Bacaan Surat Al-Anbiya Ayat 87

وَذَا النُّوْنِ اِذْ ذَّهَبَ مُغَاضِبًا فَظَنَّ اَنْ لَّنْ نَّقْدِرَ عَلَيْهِ فَنَادٰى فِى الظُّلُمٰتِ اَنْ لَّآ اِلٰهَ اِلَّآ اَنْتَ سُبْحٰنَكَ اِنِّيْ كُنْتُ مِنَ الظّٰلِمِيْنَ ۚ

Bacaan Latin: Wa zan-nuuni iz zahaba mugaadiban fa zanna allan naqdira ‘alaihi fa naadaa fiz-zulumaati allaa ilaaha illaa anta subhaanaka innii kuntu minaz-zaalimiin(a).

Artinya: "(Ingatlah pula) Zun Nun (Yunus) ketika dia pergi dalam keadaan marah, lalu dia menyangka bahwa Kami tidak akan menyulitkannya. Maka, dia berdoa dalam kegelapan yang berlapis-lapis, "Tidak ada tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau. Sesungguhnya aku termasuk orang-orang zalim." (QS. Al-Anbiya, 21:87)

Bacaan Surat Al-Anbiya Ayat 88

فَاسْتَجَبْنَا لَهٗۙ وَنَجَّيْنٰهُ مِنَ الْغَمِّۗ وَكَذٰلِكَ نُـْۨجِى الْمُؤْمِنِيْنَ

Bacaan Latin: Fastajabnaa lahuu wa najjainaahu minal-gamm(i), wa kazaalika nunjil-mu'miniin(a).

Artinya: "Kami lalu mengabulkan (doa)-nya dan Kami menyelamatkannya dari kedukaan. Demikianlah Kami menyelamatkan orang-orang mukmin." (QS. Al-Anbiya, 21:88)

Ustaz Adi Hidayat mengambil kalimat "Lailahaillallah" sebagai bentuk keutamaan yang dapat dirasakan dari pengamalan surat ini pada waktu Tahajud dan Subuh.

Ia juga menyoroti kalimat "Subhanaka" agar pada waktu sepertiga malam dan fajar shadiq menjadi momentum menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT.

Wallahu A'lam Bishawab.

(hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral