Jemaah haji Indonesia menuju bandara untuk pulang menuju Tanah Air.
Sumber :
  • MCH 2024

Fase Kepulangan ke Tanah Air, Kemenag: Jemaah Haji Bisa Menginap Satu Malam di Asrama

Sabtu, 22 Juni 2024 - 15:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda menyampaikan pihaknya telah menyiapkan layanan 14 asrama haji di Tanah Air untuk para jemaah haji Indonesia.

Widi mengatakan jemaah boleh menginap di asrama haji yang sudah disiapkan untuk mereka setibanya di Tanah Air.

"Jemaah haji juga bisa menginap selama satu malam di asrama haji bila diperlukan," ujar Widi dalam keterangan resmi Kemenag di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Sabtu (22/06/2024).

Ia menginformasikan bahwa, jemaah haji Indonesia juga akan mendapat snack ketika menginap di asrama yang sudah ditentukan untuk mereka.

"Mendapat snack selamat datang ketika jemaah tiba di asrama haji," katanya.


Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda beri keterangan fase kepulangan jemaah haji Indonesia. (MCH 2024)

Tak hanya itu, jemaah haji Indonesia juga mendapat layanan akomodasi berupa kamar untuk istirahat.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral