Ustaz Adi Hidayat jelaskan hukum puasa bila meninggalkan shalat 5 waktu.
Sumber :
  • Kolase tim tvOnenews.com

Kalau Meninggalkan Shalat 5 Waktu, Puasanya Diterima atau Tidak? Ustaz Adi Hidayat Bilang Tegas Kalau…

Sabtu, 16 Maret 2024 - 23:48 WIB

Pendakwah asal Pandeglang, Banten ini mengatakan Nabi Muhammad SAW pernah menyampaikan kepada umatnya berupa peringatan keras bagi orang-orang yang berpuasa.

“Siapapun orang-orang yang puasa meninggalkan makan minumnya tapi tidak terputus dengan kata-kata yang kotor, yang jorok, perbuatan yang tercela, maka Allah tidak butuh pada puasanya,” ungkap Ustaz Adi Hidayat pada Kanal YouTube Adi Hidayat Official.

Berdasarkan pernyataan tersebut, secara tegas Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bagaimana hukumnya bagi orang yang meninggalkan Shalat juga berbuat maksiat.

“Itu jelas sekali, jangankan masalah sholat, masalah perilaku saja dinilai,” ujarnya.

Menurutnya, tegas hukumnya bagi orang yang berpuasa namun meninggalkan Shalat.

“Jadi kalau ada orang puasa senang mencuri, senang mencela ya itu kata Nabi, Allah nggak butuh pada puasanya,” tuturnya.

“Anda puasa itu fungsinya untuk menutup maksiat, jika ada orang puasa tapi masih maksiat maka ada masalah dengan puasanya,” sambung Ustaz Adi Hidayat.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral