- Kolase Tim tvOnenews
Jangan Asal Belikan Mainan Boneka untuk Anak Kita Meski Lucu dan Menggemaskan, Ustaz Adi Hidayat Bilang Pastikan Dulu Hukumnya, Ternyata...
Dalam salah satu kajiannya, Ustaz Adi Hidayat membuka dengan menjelaskan soal hukum gambar dan patung dalam Islam.
Ustaz Adi Hidayat menyampaikan bahwa para ulama menegaskan hukum patung dan gambar yang dibuat untuk menyerupai mahluk ciptaan Allah maka akan ada ancaman serius bagi mereka.
"Siapa orang yang paling zalim dibandingkan orang yang berusaha membuat ciptaan, ingin menyaingi ciptaan Allah," ujar Ustaz Adi Hidayat menegaskan.
Maka dari itu, sebagai seorang muslim yang hendaknya menghindari membuat gambar atau patung berupa makhluk yang bernyawa dengan tujuan agar dikagumi hasil karyanya.
Selain itu, Ustaz Adi Hidayat juga memberikan jalan tengah yaitu membuat patung atau gambar sesuatu yang tidak bernyawa.
"Kalau mau dibikin, bikinlah yang tidak bernyawa," terang Ustaz Adi Hidayat.