- Kolase Tvonenews.com
Tegar Septian 'Aku yang Dulu Bukanlah yang Sekarang' Umbar Aib, Ngaku Dikhianati Bekas Istri: Dia Hamil Duluan
Dalam sebuah unggahan di Instagram, Sarah Sheilka menyebut bahwa dia malas menanggapi pernyataan Tegar Septian.
Dalam keterangannya di Instagram Stories, Sarah Sheilka menyebut bahwa dia masa bodoh dengan pengakuan Tegar Septian yang menyebut merasa ditipu olehnya.
"No Comment dan bodo amat. Malas juga ya berurusan sama orang yang suka ngobat mah," tulis Sarah Sheilka, Selasa (3/1/2023).
Bahkan menurut Sarah Sheilka, Abidzar, putranya yang disinggung oleh Tegar Septian bukan anak kandungnya itu justru sering dijadikan alat oleh Tegar.
Adapun yang dimaksud dijadikan alat oleh Sarah Sheilka adalah, Tegar Septian, disebut Sarah sering menjadikan Abidzar modus meminjam uang kepada kerabat dengan tujuan untuk keperluan anak mereka.
Padahal, kata Sarah Sheilka, ketika uangnya dapat, Tegar Septian justru disebut malah membeli obat-obatan (terlarang) dan bukan membelikan keperluan anak.
"Justru Abidzar yang dijadiin alat untuk minjem duit, alasan untuk beli susu dan keperluan Abidzar, bayar rumah. Tetapi buktinya? Lol, malah dipakai beli obat," kata Sarah Sheilka.
"Awas lho ntar sarafnya putus jadi gila ntar," tambah Sarah Sheilka.
Kemudian tak hanya sampai disitu, Sarah Sheilka pun kembali menyerang balik Tegar Septian dengan menyebutnya bahwa sang mantan suaminya itu seringkali cemburu melihat dia jalan dengan lelaki lain.
"Setiap kali Masnya ngelihat gue bareng cowok pasti dia tuh selalu jelek-jelekin gue, Padahal, dia aja deket bahkan pacaran sama cewek lain gue sih biasa aja wkwkwk," katanya. (abs)