- Instagram/Annehathaway
Ini Profil Lengkap Aktris Anne Hathaway yang Akan Hadir di Agenda B20 Bali, Ternyata Pernah...
Jakarta – Kabar baik dari The Business 20 (B20) di mana artis Anne Hathaway dipastikan akan hadir. Adapun B20 atau The Business 20 sendiri merupakan outreach group dari G20 yang mewakili komunitas bisnis internasional.
Sementara Anne Hathaway telah dipastikan akan menghadiri agenda B20 tersebut di Bali pada 13-14 November 2022 mendatang. Nantinya aktris Hollywood tersebut akan turut menyampaikan gagasan dalam event tersebut.
Anna Hathaway disebut akan menjadi pembicara dalam sesi bertajuk “Accelerating Economic Transformation and Inclusive Productivity Growth”. Perempuan tersebut akan hadir sebagai perwakilan dari UN Women Goodwill Ambassador, mewajili Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Poster B20 yang menampilkan Anne Hathaway (Istimewa)
Adapun B20 Summit 2022 diselenggarakan oleh Kamar Dagang Indonesia atau Kadin. Berita terkait kedatangan Anne Hathaway ini telah dikonfirmasi melalui akun Instagram @theb2osummit dan kadin.indonesia.official.
Biodata Anne Hathaway
Untuk Anne Hathaway sendiri merupakan aktris ternama yang pertama kali naik daun berkat film Les Miserable. Bernama lengkap Anne Jacqueline Hathaway, dirinya lahir di Brooklyn Amerika Serikat pada 12 November 1982.
Anne Hathaway kini telah berusia 39 tahun dan membintangi berbagai film serta memenangkan beragam penghargaan. Anne Hathaway diketahui memulai debut aktingnya melalui serial televisi “Get Real” pada tahun 1999.
Namun namanya pertama kali dikenal publik setelah memainkan karakter Mia Thermopolis dalam film produksi Disney “The Princess Diaries” pada 2001.
Selanjutnya, Anna Hathaway terus muncul di film Disney untuk tiga tahun berikutnya. Beberapa judul yang dimainkan Anna Hathaway pada periode selanjutnya tersebut adalah film “Ella Enchanted” dan “The Princess Diaries 2”.
Selain itu, Anne Hathaway juga pernah berperan dalam film 10 Mountains 10 Years, Rio, The Dark Knight Rises, Girl Rising, Don Jon, Interstellar, dan masih banyak lagi.
Terbaru, Anne Hathaway diketahui bermain dalam film The Witches (2020) sebagai Miss Eva Ernst/Grand High Witch.
Untuk latar belakang pendidikan Anne Hathaway sempat bersekolah di Brooklyn Height Montessori School dan Wyoming Elementary School di Millburn. Diketahui dirinya juga belajar di American Academy of Dramatic Arts pada tahun 1993.
Anne Hathaway juga menjadi remaja pertama yang diterima dalam program Akting The Barrow Group Theatre Company kala itu.
Prestasi Anne Hathaway
Ketika memainkan tokoh Fantine dalam film Les Miserables, Anne Hathaway memenangkan berbagai penghargaan. Dirinya mendapatkan penghargaan Academy Award untuk Aktris Pendukung Terbaik.
Namun selain itu, Anne Hathaway juga pernah mendapatkan penghargaan National Board of Review Award untuk Best Cast, Teen Choise Award for Movie, Choice Actress, Comedy, Chicago Film Critics Association Award for Best Actress, National Board of Review Award for Best Actress, dan Scream Award for Best Supporting Actress.
Berkarier sebagai aktivis
Selain terkenal sebagai aktris, Anne Hathaway juga memiliki track record sebagai aktivis. Artis cantik ini tercatat telah mendukung beberapa kegiatan amal. Ia juga menjadi anggota dewan Lollipop Theatre Network, sebuah organisasi yang membawa film-film kepada anak-anak yang sakit di rumah sakit.
Bukan itu saja, Anne Hathaway juga mengadvokasi kesetaraan gender dan memiliki jabatan tinggi yakni sebagai Goodwill Ambassador untuk PBB.
Kabar Anne Hathaway hadir ke B20
Sebelumnya, aktris Hollywood Anne Hathaway akan menghadiri acara puncak pertemuan Business 20 (B20) di Bali pada 13-14 November 2022, sebagai rangkaian dari Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.
Kehadiran bintang film "Les Miserables" itu dikonfirmasi melalui unggahan di akun Twitter resmi B20 (@b20).
Dalam unggahan tersebut, Anne disebut akan menjadi pembicara dalam sesi bertajuk "Mempercepat Transformasi Ekonomi dan Pertumbuhan Produktivitas yang Inklusif".
Perempuan 39 tahun itu hadir sebagai UN Women Goodwill Ambassador, mewakili Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Selain, Anne Hathaway, acara puncak B20 juga akan menghadirkan sederet CEO perusahaan multinasional, yakni CEO, Co-Founder and Chairman of Grab Anthony Tan, CEO Telefonica Brazil Christian Gebara.
Selanjutnya, President Director Elang Mahkota Teknologi Alvin Sariaatmadja, Chairman Hi-Tech Group Deep Kapuria, dan Co-Founder of SES and Loral-Teleport Europe Candace Johnson.
Mereka diagendakan menjadi pembicara pada sesi bertajuk "Memanfaatkan Kekuatan Inovasi untuk Pertumbuhan Ekonomi Masa Depan".
Puncak perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 akan berlangsung Nusa Dua, Badung, Bali pada 15-16 November 2022. (ant/ito/lsn)