Kelima Member LE SSERAFIM.
Sumber :
  • Twitter @le_sserafim

Wow! Sudah Dispoiler, LE SSERAFIM Dikonfirmasi akan Comeback Album Baru, Agensi: Tunggu Jadwal Lengkapnya

Jumat, 2 September 2022 - 22:10 WIB

Jakarta - Kabar bahagia datang untuk FEARNOT (nama fandom LE SSERAFIM). Pasalnya, girl grup asal Korea Selatan itu dikonfirmasi sedang bersiap untuk merilis album baru.

Dilansir dari laman Soompi pada Jumat (2/9/2022), Source Music selaku agensi dari LE SSERAFIM mengungkapkan bahwa mereka sedang menyiapkan album baru untuk comeback.

“Memang benar bahwa LE SSERAFIM sedang mempersiapkan comeback,” ungkap Source Music, dikutip dari Soompi, kamis (2/9/2022).

Namun, pihak agensi belum memberi informasi rinci mengenai jadwal comeback girl grup tersebut.

“Kami akan memberitahu Anda jadwal terperinci nanti,” lanjutnya.

Dikutip dari laman Allkpop pada Jumat (2/9/2022), sebelumnya sempat beredar berita tentang comeback girl grup tersebut setelah salah seorang warganet menemukan sebuah truk berisi sampul dalam album LE SSERAFIM yang diberi label dengan kata-kata “Ruby” dan “Sapphire”.

Selain itu, label bertuliskan “LE SSERAFIM” dan “Mini album ke-2” juga menarik perhatian warganet. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:52
10:14
01:07
04:54
01:50
07:48
Viral