- pixabay/cloney
Ini 7 Tips Aman dan Nyaman Mudik dengan Motor
Seperti kita tahu, motor tidak didesain untuk membawa barang berlebihan. Ini merupakan salah satu kekurangan mudik menggunakan motor. Jadi, bagi anda yang berniat membawa oleh-oleh banyak untuk keluarga, sebaiknya dikirim menggunakan jasa ekspedisi lebih awal dari waktu anda mudik.
Selain itu, usahakan penumpang motor maksimal dua orang saja. Bagi anda yang sudah berkeluarga, dianjurkan untuk tidak memaksakan mengangkut lebih dari dua orang dalam satu motor. Kelebihan penumpang dan muatan membuat motor lebih sulit untuk dikendalikan sehingga rawan menyebabkan kecelakaan.
Tidur cukup sebelum perjalanan
Sebelum melakukan perjalanan, agar tubuh tetap prima, pastikan tidur cukup di malam sebelum melakukan mudik. Tidur yang cukup dapat membantu konsentrasi lebih baik di perjalanan.
Sedangkan jika anda kurang tidur, maka berpotensi mengganggu konsentrasi dan membahayakan dalam perjalanan. Kurang tidur juga membuat anda lebih berpotensi tertidur sejenak atau microsleep saat mengendarakan motor. Microsleep ini juga sering menjadi penyebab kecelakaan fatal saat perjalanan jauh. Tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi hal ini juga dapat merugikan orang lain.
Bawa perbekalan yang cukup
Bagi anda yang memutuskan untuk tidak berpuasa ketika sedang mudik menggunakan motor, alangkah baiknya untuk membawa cemilan-cemilan praktis yang sifatnya menambah energi dan tidak hanya nikmat. Makanan yang padat gizi dan membuat kenyang lebih lama dapat membuat anda tetap fokus di jalan.
Bagi anda yang memutuskan untuk puasa di perjalanan, usahakan mengkonsumsi makanan yang bergizi dan juga minum yang cukup pada saat sahur. Mudik ketika berpuasa membuat tubuh lebih mudah lelah dan ngantuk, sehingga usahakan untuk membuat perencanaan istirahat yang cukup di beberapa tempat untuk tidur sejenak.