- Instagram @rizkyridhoramadhani
Bukan Laga Lawan China dan Jepang, Penentu Timnas Indonesia Bisa ke Piala Dunia Malah dari Pertandingan...
“Jadi semuanya harus nonton Bahrain vs Saudi, dan demi kita, Timnas, kita harus doakan Saudi menang,” kata Prof. Stella.
Meski begitu, bukan berarti laga Indonesia melawan Tiongkok pada 5 Juni bisa dianggap sepele. Justru pertandingan ini adalah titik krusial dalam menjaga peluang tetap terbuka.
- instagram @prof.stellachristie
“Game Indonesia-Tiongkok itu sangat-sangat penting. Kalau bisa kita menang, tapi kalau seri, ya masih oke. Tapi jangan sampai kita kalah,” tegas Prof. Stella.
Data yang diungkapkan menunjukkan bahwa jika Indonesia berhasil mengalahkan Tiongkok (China), peluang untuk lolos naik signifikan menjadi 50,6 persen.
Hasil imbang masih memberikan peluang 41,8 persen. Namun, kekalahan akan menjatuhkan peluang itu secara drastis menjadi hanya 10,4 persen.
“Jadi, amit-amit jangan sampai kalah,” pungkasnya.
Melihat angka-angka tersebut, jelas bahwa jalan menuju Piala Dunia 2026 bukan hanya soal permainan di lapangan, tapi juga kalkulasi dan doa dari luar lapangan.
Dalam situasi ini, bukan hanya Timnas Indonesia yang bertarung, seluruh negeri ikut berharap dan menghitung setiap kemungkinan.
(nka)