- Kolase Tim tvOnenews/viva
Habib Bahar Sebelumnya Pernah Bersumpah dan Rela Dipenjara Karena Hal ini, Bahar: Itu Sumpah Saya Kemarin, dan Tidak Akan....
Keinginannya tersebut tidak hanya dilontarkan pada orasinya dalam aksi demo 266 Front Persaudaraan Islam (FPI) Senin (26/6/2023) saja, namun juga saat diwawancarai oleh tvOne.
Bahkan Habib Bahar bin Smith menyebut bahwa Panji Gumilang bukanlah ulama. Statement tersebut dibuatnya karena melihat beragam aktivitas Panji Gumilang.
“Kurang greget, si Panji ini nggak bisa dilembutin. Gregetin gitu. Karena apa? MUI aja disepelein sama dia. Padahal ini MUI, Majelis Ulama Indonesia. Kalau bagi saya Panji ini bukan ulama. Ulama dari mana, ulama begitu modelnya,” jelas Habib Bahar.
Habib Bahar berpesan agar MUI tidak mundur terhadap kasus kontroversi Al Zaytun yang menyeret Panji Gumilang tersebut.
Pada tvOne, Habib Bahar bin Smith juga menyebut bahwa dirinya akan bergerak sendiri jika Ponpes Al Zaytun tidak segera dibubarkan.
Hal ini dilontarkannya ketika ditanya jika Ponpes Al Zaytun tidak ditutup sesuai dengan keinginan masyarakat, maka bagaimana respon Habib Bahar.
“Dalam masalah Al Zaytun saya lihat dalam pandangan saya Al Zaytun, NU bersuara, Muhammadiyah bersuara, ormas-ormas Islam bersuara, pengurus-pengurus masjid bersuara. Dan bahkan masyarakat yang non-muslim pun bersuara, yakni mendukung untuk sama-sama menangkap Panji Gumilang dan menutup Ponpes Al Zaytun,” ungkap Habib Bahar bin Smith.