Wisatawan menikmati Bahtera Perahu Naga di kawasan Wisata Eling Bening, Kabupaten Semarang..
Sumber :
  • Tim tvOne - Aditya Bayu

Pesona Bahtera Naga, Spot Foto Terbaik Berlatar Danau Rawa Pening dan Delapan Gunung

Selasa, 15 November 2022 - 09:14 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Keindahan danau Rawa Pening yang terletak di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah bisa anda nikmati dari objek wisata Eling Bening, Kecamatan Bawen. Objek wisata yang berdiri di puncak perbukitan Ngrawan ini memiliki sederet spot foto yang unik dan sangat instagramable.

Dengan latar belakang Danau Rawa Pening yang dikelilingi jajaran pegunungan, spot foto disini sangat cocok untuk dipamerkan di laman media sosial, instagram, facebook atau tiktok.

Salah satu spot foto terbaik ada di bahtera naga. Spot foto ini terpisah dari bangunan utama Eling Bening, sedikit menjorok ke arah luar dan tergantung di ketinggian. Bahtera naga raksasa itu merupakan salah satu daya tarik tersendiri dari Eling Bening karena keindahannya.

Putri Salah satu wisatawan yang mengunjungi Eling Bening, sangat terpesona dengan keindahan Danau Rawa Pening. Meski telah beberapa kali datang, namun tak pernah merasa bosan apalagi untuk berfoto di bahtera naga dan beberapa spot foto lainnya.

" Spot foto disini tak bisa kita dapatkan di lokasi lain. Apalagi di bahtera naga. Kan cuma hanya ada disini. Jadi ini indah banget latar belakangnya, kerenlah untuk jadi spot foto," ungkap Putri.

Menurut Budi Priyanto, Manager kawasan wisata Eling Bening, bahtera naga raksasa itu pun dibuat dengan cerita dan legenda yang tumbuh di sana. Cerita tentang Baru Klinting dan terciptanya legenda Rawa Pening jadi inspirasi bahtera itu. Naga itu seolah jadi repesentasi Baru Klinting. Sementara geladak bahtera itu diilhami dari bentuk lesung nenek tua yang menolong Baru Klinting.

" Kita satukan cerita legenda dari Danau Rawa Pening menjadi tempat itu. Dan kita suguhkan pemadangan yang indah, dengan kisah yang melegenda," Budi Priyanto.

"Memang ikon kapal naga itu jadi spot favorit. Jadi spot terbaik. Pengunjung bisa berfoto di sana dengan pemandangan delapan gunung. Ada sawah, ada hutan, ada perkebunan, ada danau Rawa Pening. Ada pemukiman juga, di sebelah barat juga ada jalan kereta jadi betul-betul komplit sangat nusantara," lanjutnya.

Foto: Wisatawan berfoto di Bahtera Perahu Naga di kawasan Wisata Eling Bening, Kabupaten Semarang.(Aditya Bayu)

Adapun untuk bisa menikmati spot foto terbaik dengan pemandangan alam yang indah, pengunjung dikenakan harga tiket masuk sebesar Rp 20.000 untuk hari Senin – Jumat. Dan untuk Jumat-Minggu sebesar Rp 25.000.

Harga tiket tersebut belum termasuk untuk fasilitas lain seperti kolam renang. Untuk masuk ke kolam renang pengunjung harus bayar tiket lagi sebesar Rp 20.000 per orang.

Ada juga sarana outbond seperti flying fox yang bisa digunakan dengan membayar Rp 20.000 per orang. Selain tiket masuk, pengunjung juga akan mengeluarkan biaya parkir sebesar Rp 5.000. (Abc/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral