Sumber :
- istockphoto.com
Dahsyat! dr. Zaidul Akbar Ungkap Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula dan Makan Pisang di Pagi Hari, Ternyata Bisa...
Selasa, 20 Juni 2023 - 23:58 WIB
"Jadi teh bumbu itu anda bikin teh kayu manis, jadi kalo air panas gitu dikasih masukin kayu manis gitu ya, nanti dikasih madu sedikit gak papa," ujar dr. Zaidul Akbar.
dr. Zaidul Akbar pun menyarankan untuk menikmati teh dengan madu, dan mulai membiasakan untuk tidak minum manis.
"Nanti manisnya darimana, dari buah, dari madu. Tapi kalo anda tetap pengen manis silahkan, dan jangan pakai gula pasir," sambungnya lagi.
Dokter Zaidul Akbar juga menyarankan kepada bapak-bapak jika ingin minum kopi, biasakan untuk tidak memakai gula.
Kopi yang dimaksud adalah kopi bubuk, bukan kopi sachet. Menurutnya lagi, kopi adalah salah satu fat burner, atau pembakar lemak yang baik.
"Karena kopi adalah pembakar lemak yang baik, tapi jangan pakai gula ya," tegas dr. Zaidul Akbar menjelaskan.
Menurutnya, setiap orang memiliki karakter minum kopi tersendiri, seperti mood booster.